Jumat, April 18, 2025
28 C
Medan

Pemkab Sergai Serahkan Bantuan Alat Produksi Bagi Pelaku Usaha dan Kelembagaan Koperasi

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

Sei Rampah (buseronline.com) – Pemerintah Kabupaten Serdang Bedagai (Pemkab Sergai) menyerahkan alat produksi bagi pelaku UMKM dan bantuan sarana kelembagaan koperasi untuk penguatan koperasi yang modern berbasis digital.

Adapun alat bantuan produksi diberikan kepada pelaku usaha sebanyak 12 orang dan sarana koprasi sebanyak dua koperasi. Kegiatan tersebut digelar di Pendopo Kerajaan Negeri Bedagai, Komplek Kantor Bupati, Sei Rampah.

Tampak hadir Asisten Ekbang Drs Nasrul Azis Siregar, Kadis Nakerkop Drs Fajar Simbolon MSi, Kabid Kelembagaan Dinas Koperasi dan UKM Provinsi Sumut Drs Unggul Sitanggang MSi, para Camat serta para penerima bantuan alat produksi.

Bupati Sergai Darma Wijaya mengatakan Pemkab Sergai terus mendorong para pelaku UMKM dapat segera mendaftarkan produknya pada e-katalog yang merupakan sistem informasi elektronik dari Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP) yang memuat informasi usaha, harga, dan informasi lainnya yang terkait dengan penyedia barang atau jasa.

Bang Wiwik sapaan akrab Bupati menyebut jika produk UMKM ini dijual dan dipromosikan melalui media digital, sehingga dapat meningkatkan omzet usahanya bisa lebih tinggi lagi.

“Mari kita sama-sama mendorong dan membantu dengan berbagai upaya agar para pelaku UMKM Sergai tumbuh dan berkembang lebih maju lagi,” pungkasnya.

Sementara, Wakil Bupati Sergai H Adlin Tambunan menyampaikan jika Pemkab Sergai terus berupaya membangkitkan kembali perekonomian masyarakat yang sempat terpuruk akibat pandemi.

“Melalui bantuan yang diberikan kepada UMKM ini diharapkan dapat membangkitkan kembali gairah perekonomian yang sempat lesu serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” katanya.

Sedangkan, Ketua TP PKK Sergai Ny Hj Rosmaida Darma Wijaya mengutarakan bahwa kelembagaan dan penguatan koperasi sebagai langka pemulihan ekonomi pasca pandemi Covid-19.

Hal ini telah menunjukkan hasil yang baik, ditandai dengan secara bertahap perekonomian mengalami pertumbuhan yang positif.

Pemkab Sergai, lanjutnya lagi, terus berupaya untuk memberikan dukungan bagi koperasi dan pelaku usaha dalam program pengembangan koperasi modern dan pengembangan pelaku UKM agar lebih maju dan berkualitas.

Sehingga dapat menyejahterakan masyarakat khususnya bagi pelaku usaha dan anggota koperasi di tanah bertuah negeri beradat. Oleh karena itu, salah satu langkah yang bisa diberikan pemerintah adalah dengan memberikan bantuan kepada koperasi dan pelaku UKM.

“Pemkab Sergai melalui Dinas Nakerkop dan TP PKK serta OPD terkait lainnya dapat bersinergi dengan harapan agar bantuan ini dapat meningkatkan kualitas dan kuatitas koperasi serta pelaku UKM, sehingga dapat mewujudkan Kabupaten Sergai yang maju terus, mandiri, sejahtera dan religius,” harapnya.

- Advertisement -

Hot this week

PLN UP3 Rantauprapat Perkuat Sinergi dengan Pemko Tanjung Balai, Dukung Layanan Listrik Andal dan Pembangunan Daerah

Tanjung Balai (buseronline.com) - Dalam upaya memperkuat kolaborasi lintas...

Negosiasi Tarif Dagang Jadi Pembahasan Pertemuan Menkeu dan Dubes AS

Jakarta (buseronline.com) - Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati...

Menkeu Sri Mulyani Serukan DJA Perkuat Ketangguhan dan Keandalan

Jakarta (buseronline.com) - Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mendorong...

Kemenkes Tetapkan Langkah Strategis Dukung Haji Ramah Lansia dan Disabilitas 1446H/2025M

Jakarta (buseronline.com) - Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Indonesia telah mengumumkan...

Menkes Resmikan RSUD Syarif Idrus Tipe C, Tingkatkan Kualitas Tata Kelola Rumah Sakit

Kubu Raya (buseronline.com) - Menteri Kesehatan Republik Indonesia, Budi...

Topics

Negosiasi Tarif Dagang Jadi Pembahasan Pertemuan Menkeu dan Dubes AS

Jakarta (buseronline.com) - Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati...

Menkeu Sri Mulyani Serukan DJA Perkuat Ketangguhan dan Keandalan

Jakarta (buseronline.com) - Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mendorong...

Kemenkes Tetapkan Langkah Strategis Dukung Haji Ramah Lansia dan Disabilitas 1446H/2025M

Jakarta (buseronline.com) - Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Indonesia telah mengumumkan...

Menkes Resmikan RSUD Syarif Idrus Tipe C, Tingkatkan Kualitas Tata Kelola Rumah Sakit

Kubu Raya (buseronline.com) - Menteri Kesehatan Republik Indonesia, Budi...

Pemerintah Terapkan Syarat Baru Haji 2025: Jemaah dan Petugas Haji Wajib Vaksinasi Polio

Jakarta (buseronline.com) - Pemerintah Indonesia resmi mewajibkan vaksinasi polio...

66 Siswa MAN 13 Jakarta Lolos SNBP 2025 ke PTN Favorit

Jakarta (buseronline.com) - Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 13 Jakarta...

Permata Elieser GBKP Setia Budi Hayati Pengorbanan Kristus Lewat Drama Jalan Salib

Medan (buseronline.com) - Dalam rangka memperingati Jumat Agung, Permata...

Related Articles