26 C
Medan
Sabtu, November 23, 2024

Lurah Glugur Kota Hadirkan Gerakan Kolaborasi Anti Sampah Liar Dengan Menggandeng Unsur Tiga Pilar

Berita HariIni

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

Medan (buseronline.com) – Lurah Glugur Kota, Kecamatan Medan Barat, A Zukri Alrasyid bergerak cepat (gercep) memberikan pelayanan yang maksimal kepada masyarakat salah satunya di bidang kebersihan.

Pria yang akrab di sapa Zukri ini menghadirkan inovasi yang diberi nama “GK ASLI” (Gerakan Kolaborasi Anti Sampah Liar) dengan menggandeng unsur tiga pilar yang ada di wilayahnya yaitu Babinsa dan Bhabinkamtibmas.

Lurah Glugur Kota, A Zukri Alrasyid menjelaskan bahwa program “GK ASLI” ini merupakan bentuk dukungan terhadap lima program prioritas Wali Kota Medan Bobby Nasution terkait dengan penanganan kebersihan.

Gerakan ini berupa inisiatif yang berkaitan dengan system pengangkutan sampah yang selama ini sudah berjalan. Selama ini jelas Zukri, system pengangkutan sampah di Kelurahan Glugur Kota dilakukan setiap harinya sebanyak empat kali.

Pertama, pengangkutan sampah diruas jalan protokol dilakukan pada pukul 06.00 WIB oleh tiper truck sampah dan penyapu pagi oleh petugas melati. Lalu dilanjutkan pada pukul 10.00 WIB kembali dilakukan penyisiran sapu angkat sampah oleh petugas melati dan bestari.

Selanjutnya pukul 16.00 WIB kembali dilakukan sapu angkat sampah oleh petugas bestari. Dan pukul 22.00 WIB giliran petugas galatama yang melakukan sapu angkat sampah.

Meski pengangkutan sampah telah dilakukan secara maksimal, namun pada saat dini hari masih ditemukan adanya tumpukan sampah liar di sejumlah titik yang tidak terstruktur.

“Selama ini kan kita sudah rutin melakukan pengangkutan sampah setiap harinya sebanyak empat kali mulai dari pukul 06.00 WIB sampai dengan pukul 22.00 WIB, namun pada saat kita melakukan patroli sampah dini hari sekitar pukul 01.25 WIB, kita menemukan adanya tumpukan sampah di beberapa titik di Jalan Yos Sudarso yang tidak terstruktur.

Artinya sampah liar itu kita temukan setelah petugas kami selesai mengangkut sampah. Itu yang kita sesalkan, makanya kita bentuk GK ASLI ini agar dapat memaksimalkan patroli kebersihan kita dan mengedukasi masyarakat agar membuang sampah ditempatnya dan dijam-jam petugas kebersihan mengangkut sampah,” katanya.

Program GK ASLI yang melibatkan unsur tiga pilar yang ada di kelurahan ini diharapkan dapat memberikan pencerahan dan kesadaran bagi masyarakat agar peduli terhadap kebersihan lingkungannya.

“Program GK ASLI ini melibatkan seluruh elemen yang ada di Kelurahan termasuk Babinsa dan Bhabinkamtibmas, Kepling, mandor kebersihan dan seluruh masyarakat yang kami anggap bisa memberikan kesadaran bagi warga lainya agar peduli terhadap kebersihan lingkungan, karena kami menargetkan masyarakat itu mengeluarkan sampahnya tepat waktu dan terwadah di tempatnya,” ujarnya.

Sejauh dilaksanakannya program GK ASLI ini, Zukri mengungkapkan tidak lagi menemukan adanya sampah liar di malam hari. Untuk itulah Zukri berharap melalui program GK ASLI ini kesadaran masyarakat terhadap kebersihan lingkungan semakin meningkat.

“Saya berharap melalui program ini dapat merubah perilaku masyarakat agar lebih peduli terhadap lingkungan dan juga menjadi motivasi bagi kami dalam meningkatkan pelayanan terhadap masyarakat. Karena kami bersama dengan unsur tiga pilar telah berkomitmen bagaimana menjadikan Kelurahan Glugur Kota ini anti terhadap sampah liar,” harapnya.

Sementara itu Babinsa Glugur Kota Pelda Agus mengaku sangat mendukung program GK ASLI yang digagas oleh Lurah Glugur Kota tersebut. Menurutnya program ini sangat baik dalam mendukung kebersihan di Kelurahan Glugur Kota.

“Kita selaku tiga pilar yang ada di Kelurahan terus berupaya semaksimal mungkin mendukung program dari Lurah karena tidak mungkin Lurah bisa bekerja sendirian. Jadi kendala-kendala yang dihadapi oleh Kelurahan seperti tadi mendapati adanya sampah liar langsung kita bantu dengan turun langsung ke masyarakat menghimbau masyarakat supaya membuang sampah di jam-jam pengangkutan sampah,” kata Pelda Agus sembari berharap program ini harus juga didukung oleh masyarakat, sebab tanpa dukungan masyarakat mustahil program ini bisa berjalan maksimal.

Dukungan serupa juga disampaikan Bhabinkamtibmas Glugur Kota Aiptu Tarmidi yang juga mendukung sepenuhnya program ini. “Kami siap membantu Lurah mengatasi permasalahan sampah liar ini dengan menghimbau masyarakat untuk membuang sampah pada tempatnya,” ungkapnya.

Aiptu Tarmidi juga mengungkapkan kolaborasi tiga pilar di Kelurahan Glugur Kota sejauh ini berjalan dengan baik. Apa saja yang menjadi program dari Kelurahan selalu mendapat dukungan dari Bhabinkamtibmas.

“Kolaborasi selama ini juga sangat baik, kami juga membuat group WA sehingga apa yang menjadi program dari Lurah, kami siap membantu mewujudkan,” ungkapnya.

Berita Lainnya

Berita Terbaru