28 C
Medan
Jumat, November 22, 2024

Kapolres Simalungun Tinjau Kesiapan RSUD Parapat

Berita HariIni

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

Parapat (buseronline.com) – Kapolres Simalungun AKBP Ronald FC Sipayung meninjau kesiapan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Parapat, Kecamatan Girsang Sipanganbolon, Simalungun.

Ronald bersama Direktur Umum RSUD Parapat Hendry Jimmi Gultom meninjau kesiapan ruang Unit Gawat Darurat (UGD), rawat inap, kesiapan Sumber Daya Manusia (SDM) tenaga kesehatan dan alat transportasi Ambulance untuk mendukung kelacaran Event F1H2O ke depan.

Disampaikan Sipayung, RSUD Parapat salah satu Rumah Sakit Rujukan Event F1H20 dan harus siap menangani masalah kesehatan, peserta dan para penonton bila terjadi hal-hal yang buruk selama pertandingan berlangsung.

“Kita hendak memberikan rasa aman dan nyaman kepada peserta dan penonton di acara Event F1H2O. Simulasi penanganan gawat darurat akan digelar Senin (6/2/2023) di Parapat sehingga tim kesehatan diharapkan mahir dalam menolong korban disaat kejadian yang sebenarnya,” ujarnya.

Selain meninjau persiapan RSUD Parapat, Sipayung menyampaikan personel Polres Simalungun juga selalu menggelar kebersihan lingkungan di Kota Wisata Parapat untuk memberikan kenyamanan kepada tamu yang diprediksi akan ramai menghadiri Event F1H2O.

Direktur RSUD Parapat dr Hendry Jimmi Gultom menyampaikan pihaknya siap mendukung kegiatan F1H2O salah satu rumah sakit rujukan Event Internasional F1H2O di Danau Toba.

“RSUD Parapat telah mendapatkan Status Pelayanan Bintang Lima dari Lembaga Sertifikasi Standar Rumah Sakit Indonesia dan RSUD Parapat telah memiliki 20 dokter spesialist dan 3 dokter diantaranya akan bertugas mendukung Event F1H2O di Balige,” ungkapnya.

Berita Lainnya

Berita Terbaru