Rabu, April 9, 2025
29 C
Medan

Pelatihan Berhitung Metode Gasing Ditutup Bupati Simalungun

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

Simalungun (buseronline.com) – Telah 15 hari berlangsung, Bupati Simalungun Radiapoh Hasiholan Sinaga menutup pelatihan berhitung dengan metode Gampang Asyik dan Menyenangkan (Gasing), di SMP Negeri 1 Kecamatan Siantar, Kabupaten Simalungun.

Pelatihan yang berlangsung selama 15 hari tersebut diikuti 32 guru SD dan 96 siswa SD. Radiapoh mengapresiasi pelatihan berhitung dengan metode Gasing.

Sebanyak 10 guru diberikan sertifikat sebagai guru terbaik pada pelatihan itu. “Saya sangat tersanjung melihat hasil yang dicapai seluruh anak didik kita,” katanya.

Sebanyak 10 guru terbaik pada pelatihan itu diberikan reward yang akan dijadikan prioritas sebagai kepala sekolah. Menurutnya, pelatihan dengan metode Gasing mampu meningkatkan motorik siswa.

Metode ini perlu ditingkatkan untuk menghilangkan stigma bahwa pelajaran Matematika itu sulit dan tidak menyenangkan.

Ia meminta PGRI berkolaborasi dengan para guru menindaklanjuti metode Gasing agar dapat menyentuh seluruh Kabupaten Simalungun.

Sementara, Kepala Dinas Pendidikan Sudiahman Saragih mengatakan pelatihan bertujuan untuk mewujudkan visi misi Pemkab Simalungun dalam pengembangan pendidikan, kualitas generasi muda dan prestasi akademik siswa.

Kegiatan pelatihan juga menghadirkan narasumber Prof Yohanes Surya PhD selaku Pendiri Yayasan Teknologi Indonesia Jaya.

- Advertisement -

Hot this week

Menkeu Sri Mulyani: Guncangan Ekonomi Global Mengintai, APBN Jadi Penyelamat

Jakarta (buseronline.com) - Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati...

Kesejahteraan Santri dan Inovasi Pendidikan, Fokus Menag Majukan Pesantren

Ujung Bone (buseronline.com) - Menteri Agama Nasaruddin Umar menegaskan...

Jejak Perjalanan Nasaruddin Umar: Dulu Ingin Jadi Mantri, Kini Menjadi Menteri

Ujung Bone (buseronline.com) - Menteri Agama Republik Indonesia, Prof...

Semangat Baru Dinas Kesehatan Sumut: Kerja Cerdas, Ikhlas, dan Tuntas

Medan (buseronline.com) - Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Sumut H...

Semangat Baru Pasca Idul Fitri, Dinkes Medan Fokus Tingkatkan Pelayanan

Medan (buseronline.com) - Kepala Dinas Kesehatan Kota Medan Yuda...

Topics

Menkeu Sri Mulyani: Guncangan Ekonomi Global Mengintai, APBN Jadi Penyelamat

Jakarta (buseronline.com) - Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati...

Kesejahteraan Santri dan Inovasi Pendidikan, Fokus Menag Majukan Pesantren

Ujung Bone (buseronline.com) - Menteri Agama Nasaruddin Umar menegaskan...

Jejak Perjalanan Nasaruddin Umar: Dulu Ingin Jadi Mantri, Kini Menjadi Menteri

Ujung Bone (buseronline.com) - Menteri Agama Republik Indonesia, Prof...

Semangat Baru Dinas Kesehatan Sumut: Kerja Cerdas, Ikhlas, dan Tuntas

Medan (buseronline.com) - Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Sumut H...

Semangat Baru Pasca Idul Fitri, Dinkes Medan Fokus Tingkatkan Pelayanan

Medan (buseronline.com) - Kepala Dinas Kesehatan Kota Medan Yuda...

Gubernur Sumut Sidak RS Haji Medan, Temukan Sejumlah Obat Kosong

Medan (buseronline.com) - Gubernur Sumut Muhammad Bobby Afif Nasution...

Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia 2025, Nova Arianto Wujudkan Harapan Shin Tae-yong

Qatar (buseronline.com) - Timnas Indonesia U-17 dipastikan lolos ke...

Indonesia Lolos ke Perempat Final Piala Asia 2025 dan Amankan Tiket ke Piala Dunia U-17

Jeddah (buseronline.com) - Timnas Indonesia U-17 mencatat sejarah dengan...

Related Articles