Binjai (buseronline.com) – Polsek Selesai memberdayakan pelajar untuk membantu mengatur arus lalu lintas (Lalin) pada ruas jalan di sekitar Sekolah Yayasan Esa Prakarsa Stabor, Kelurahan Pekan Selesai, Kecamatan Selesai, Kabupaten Langkat.
Kapolsek Selesai AKP Joko Lelono mengatakan kegiatan pengaturan arus Lalin jalan dengan memberdayakan para pelajar itu dilakukan pada waktu sebelum masuk dan sesudah pulang sekolah.
“Kegiatan ini digelar untuk mengajari para pelajar tentang disiplin lalulintas, serta mengutamakan keselamatan bagi pengguna jalan. Pengaturan dengan mengikutsertakan para pelajar itu dilakukan pada pagi dan siang hari, saat arus Lalin di lingkungan sekolah padat,” ujarnya.
Ditambahkan, dalam kegiatan itu petugas dan pelajar membantu para siswa-siswi menyeberang jalan serta mengatur arus lalu lintas, untuk menghindari kecelakaan mengingat mobilitas di jalan cukup tinggi.
“Selain meningkatkan silaturahmi personel dengan masyarakat khususnya pelajar, melalui kegiatan itu diharapkan kehadiran polisi dapat dirasakan di tengah-tengah masyarakat,” harapnya.