Rabu, Mei 21, 2025
31 C
Medan

Pemko Medan Terus Galakkan Program Masjid Mandiri

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

Medan (buseronline.com) – Pemko Medan terus menggalakkan program Masjid Mandiri. Diharapkan melalui program ini, masjid dapat menjadi tempat berhimpunnya jemaah untuk bersama-sama meningkatkan perekonomian.

Hal ini disampaikan Wali Kota Medan diwakili Sekda Medan Wiriya Alrahman saat Safari Ramadan ke Masjid Sabilillah di Jalan SMAN 2, Kecamatan Medan Polonia.

Dalam dalam kegiatan yang dihadiri segenap pimpinan perangkat daerah, pengurus BKM Sabilillah, ustaz Dr Khairul Mufti Rambe, jemaah, dan para anak yatim piatu itu, Sekda mengatakan gerakan meningkatkan perekonomian jemaah dapat dimulai dengan pendirian koperasi.

“Silakan jemaah menggalakkan perekonomian yang dimulai dari masjid ini. Zaman Rasulullah, masjid juga tidak hanya tempat beribadah, namun juga pusat peradaban dan perekonomian umat,” ungkapnya.

Wiriya mengingatkan tentang bahaya narkoba. Ia mengharapkan jemaah dan warga dapat mencegah dan menangkal peredaran narkoba di wilayahnya. Sebab, lanjutnya, tanpa kepedulian masyarakat narkoba sulit diberantas. ”Kepada remaja masjid, jauhi narkoba, jangan coba-coba dekati,” pesannya.

Pada bagian akhir, Wiriya menyampaikan saat ini Pemko Medan sedang menggalakkan pembangunan dan dalam proses pelaksanaannya mungkin mengganggu aktivitas masyarakat.

Untuk itu, Pemko Medan memohon maaf dan mengharapkan dukungan masyarakat untuk kelancaran proses pembangunan tersebut.

Ia mengharapkan proses pembangunan ini berlangsung dengan baik. Selesainya proses pembangunan ini akan menyelesaikan permasalahan selama ini, antara lain masalah infrastruktur, kemacetan, dan sebagainya.

“Proses pembangunan yang berlangsung saat ini untuk menyelesaikan masalah yang kita hadapi bersama,” ungkapnya.

Dalam kegiatan itu Wiriya juga menyerahkan bantuan Pemko Medan untuk pembangunan dan rehabilitasi Masjid tersebut sebesar Rp50 juta, bantuan paket sembako senilai Rp10 juta, akte koperasi masjid, dan bantuan untuk anak yatim di Kecamatan Medan Polonia.

Kegiatan Safari Ramadan ini juga ditandai dengan berbuka puasa bersama. Sebelum azan magrib berkumandang ada pula ceramah singkat yang disampaikan ustaz Dr Khairul Mufti Rambe.

- Advertisement -

Hot this week

Presiden Prabowo Undang Danantara ke Istana, Fokus Penguatan Tata Kelola dan Investasi

Jakarta (buseronline.com) - Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto memanggil...

Pertamina dan Serikat Pekerja Teken PKB, Disaksikan Menaker

Jakarta (buseronline.com) - PT Pertamina (Persero) bersama Federasi Serikat...

Batik ‘Apikmen’ Tembus Pasar Global, UMK Academy Pertamina Terbukti Berdampak

Jakarta (buseronline.com) - Kisah sukses usaha mikro kecil dan...

KEM-PPKF 2026 Resmi Disampaikan Menkeu di DPR

Jakarta (buseronline.com) - Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati memaparkan...

Pembukaan Unit Layanan Keimigrasian Tarutung: Pengurusan Paspor Lebih Cepat

Tarutung (buseronline.com) - Kabar gembira bagi warga Tapanuli Utara...

Topics

Presiden Prabowo Undang Danantara ke Istana, Fokus Penguatan Tata Kelola dan Investasi

Jakarta (buseronline.com) - Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto memanggil...

Pertamina dan Serikat Pekerja Teken PKB, Disaksikan Menaker

Jakarta (buseronline.com) - PT Pertamina (Persero) bersama Federasi Serikat...

Batik ‘Apikmen’ Tembus Pasar Global, UMK Academy Pertamina Terbukti Berdampak

Jakarta (buseronline.com) - Kisah sukses usaha mikro kecil dan...

KEM-PPKF 2026 Resmi Disampaikan Menkeu di DPR

Jakarta (buseronline.com) - Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati memaparkan...

Pembukaan Unit Layanan Keimigrasian Tarutung: Pengurusan Paspor Lebih Cepat

Tarutung (buseronline.com) - Kabar gembira bagi warga Tapanuli Utara...

Indonesia Usung Gagasan AI untuk Ketahanan Pangan, Energi, dan Kesehatan di OIC-15

Tehran (buseronline.com) - Indonesia menegaskan komitmennya dalam mendorong pemanfaatan...

Indonesia Tegaskan Komitmen Perkuat Kerja Sama Sains dan Teknologi di OIC-15 Dialogue Platform

Tehran (buseronline.com) - Pemerintah Indonesia melalui Kementerian Pendidikan Tinggi,...

Wamen Fauzan: Modal Kemajuan Bangsa Adalah Optimisme

Tangerang Selatan (buseronline.com) - Wakil Menteri Pendidikan Tinggi, Sains,...

Related Articles