Sabtu, April 5, 2025
25 C
Medan

Polda Sumut Gerebek Lokasi Judi Beromset Ratusan Juta di Km 18 Binjai, Puluhan Orang Diamankan

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

Medan (buseronline.com) – Polda Sumut yang terdiri dari Tim Gabungan Ditreskrimum, Brimob dan Sabhara menggerebek lokasi perjudian di Km 18 Binjai, Minggu (28/5/2023).

Penggerebekan dilakukan setelah warga resah dengan keberadaan lokasi judi tersebut dan melaporkannya ke Polda Sumut.

Kabid Humas Polda Sumut Kombes Hadi Wahyudi saat dikonfirmasi membenarkan pengerebekan lokasi judi yang disinyalir beromset ratusan juta rupiah.

“Iya betul, penggerebekan berdasarkan informasi masyarakat maraknya perjudian di Binjai,” ujarnya

Polda Sumut menurunkan 2 Pleton Brimob dan lebih dari 30 personel Reserse serta Sabhara mengepung lokasi judi tersebut dan berhasil mengamankan lebih dari 50 orang dan sejumlah barang bukti di lokasi perjudian.

Hadi mengatakan hingga kemarin, petugas Direktorat (Dit) Reskrimum Polda Sumut masih memburu pemilik gudang yang dijadikan lokasi perjudian.

“Kalau menurut informasi pemilik (gudang) berinisial A, masih kita lakukan pengejaran,” tegasnya.

Sementara itu, 50 orang lebih terduga pelaku perjudian diamankan petugas masih diperiksa.

“Sampai saat ini ke 50 orang tersebut masih diperiksa intensif untuk mengetahui peran dan keterlibatannya dalam praktik perjudian itu, apakah ada bagian dari pemilik gudang,” ungkapnya.

Dari lokasi itu petugas turut mengamankan barang bukti puluhan alat permainan judi. “Petugas juga mengamankan puluhan alat untuk perjudian,” sebutnya.

Saat ditanya soal omset perjudian tersebut, Hadi menduga bisa mencapai ratusan juta rupiah setiap harinya. “Diduga omsetnya perhari ratusan juta rupiah,” pungkasnya.

- Advertisement -

Hot this week

Kabaharkam Polri Minta Pengamanan dan Kelancaran Arus Mudik di Pelabuhan Bakauheni Ditingkatkan

Lampung (buseronline.com) - Kepala Badan Pemelihara Keamanan (Kabaharkam) Polri...

Polri Klarifikasi Terkait Perpol Nomor 3 Tahun 2025

Jakarta (buseronline.com) - Kepolisian Republik Indonesia (Polri) memberikan klarifikasi...

Polri Prediksi Puncak Arus Balik Lebaran 2025 Terjadi pada 5-7 April, Siapkan Skema One Way dan Contraflow

Jakarta (buseronline.com) - Kakorlantas Polri Irjen Pol Agus Suryanugroho...

Tes Urine Pengemudi Angkutan Umum Digelar Sat Narkoba Polres Sergai

Sergai (buseronline.com) - Satuan Reserse Narkoba (Sat Narkoba) Polres...

IDAI Sumut Berikan Tips Aman Liburan Bersama Anak Selama Lebaran 2025

Medan (buseronline.com) - Ketua Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI)...

Topics

Kabaharkam Polri Minta Pengamanan dan Kelancaran Arus Mudik di Pelabuhan Bakauheni Ditingkatkan

Lampung (buseronline.com) - Kepala Badan Pemelihara Keamanan (Kabaharkam) Polri...

Polri Klarifikasi Terkait Perpol Nomor 3 Tahun 2025

Jakarta (buseronline.com) - Kepolisian Republik Indonesia (Polri) memberikan klarifikasi...

Tes Urine Pengemudi Angkutan Umum Digelar Sat Narkoba Polres Sergai

Sergai (buseronline.com) - Satuan Reserse Narkoba (Sat Narkoba) Polres...

IDAI Sumut Berikan Tips Aman Liburan Bersama Anak Selama Lebaran 2025

Medan (buseronline.com) - Ketua Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI)...

BULOG Tanpa Henti Menyerap Gabah dan Beras Meski Tanpa Libur

Jakarta (buseronline.com) - Perum BULOG terus melakukan penyerapan gabah...

Ikuti UMK Academy, UMKM Ungkap Peluang Besar Menembus Pasar Global

Jakarta (buseronline.com) - Sejak diluncurkan pada 2020, Pertamina UMK...

Skor 1-1, AC Milan dan Inter Milan Saling Berbagi Poin

Milan (buseronline.com) - AC Milan dan Inter Milan harus...

Related Articles