25 C
Medan
Sabtu, November 23, 2024

Kejuaraan Bola Voli Wali Kota Cup 2023 Tingkat Pelajar Dibuka

Berita HariIni

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

Padangsidimpuan (buseronline.com) – Kejuaraan Bola Voli Wali Kota Padangsidimpuan Cup 2023 tingkat pelajar di lapangan SMKN 2 Padangsidimpuan, dibuka secara resmi Wakil Wali Kota Padangsidimpuan Ir Arwin Siregar MM.

Pembukaan kejuaraan ditandai dengan pemukulan bola pertama oleh Wakil Wali Kota, didampingi Ketua Umum KONI Kota Padangsidimpuan Syaiful Jamil, Ketua PBVSI Robby Arianto, Mewakili Kapolres, Mewakili Dandim 0212/TS.

Kejuaraan tingkat pelajar ini diikuti sejumlah sekolah di tingkat SMA/SMK melibatkan 13 Tim dari Kota Padangsidimpuan dan 1 Tim dari Kabupaten Tapanuli Selatan yaitu SMAN 1 Sipirok.

Wakil Wali Kota mengapresasi pelaksanaan kejuaraan Bola Voli Walikota Cup 2023 yang dilaksanakan Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Padangsidimpuan.

Kejuaraan Bola Voli Walikota Cup 2023 merupakan upaya penggabungan antara potensi pembinaan dan prestasi untuk menghasilkan bibit-bibit baru atlet voli.

“Ini merupakan ajang yang bagus bagi kita semua untuk mengukur, mengevaluasi sekaligus menyemarakan olahraga bola voli, karena bukan sekedar pertunjukan skill tetapi juga menjadi tontonan yang enak dilihat,” ujarnya.

Sebelumnya, Kabid Olahraga Ardiansyah melaporkan bahwa pertandingan dilaksanakan mulai tanggal 5 sampai 10 Juni 2023 dengan skema sistim gugur.

“Setiap tim akan bertanding untuk memenangkan dua set, yang kalah akan gugur.

Ketua PBVSI Padangsidimpuan Robby Arianto Napitupulu mengatakan bahwa pembinaan atlet dari usia dini harus menjadi perhatian bersama untuk kemajuan olahraga kota Padangsidimpuan.

Berita Lainnya

Berita Terbaru