Deliserdang (buseronline.com) – Kanit Kamsel Sat Lantas Polresta Deliserdang Iptu Nasrul SH bersama personel Unit Kamsel Sat Lantas Polresta Deliserdang laksanakan giat sosialisasi di Jalinsum Simpang Kantor Bupati Kecamatan Lubukpakam kepada supir dan penarik betor tentang himbauan tertib berlalu lintas, geng motor dan premanisme.
Kegiatan tersebut memberikan pemahaman tentang Kamseltibcar Lantas agar teredukasi mematuhi peraturan berlalu lintas dan segera melaporkan apabila melihat ada aksi premanisme dan geng motor.
Disamping itu untuk meningkatkan kesadaran masyarakat agar mengutamakan keselamatan berlalu lintas dan selalu berhati-hati dalam berkendara, memberi pemahaman kepada keluarga maupun tetangga akan dampak negatif dari premanisme dan geng motor.
Kasat Lantas Polresta Deliserdang Kompol Nasrul SKom SIK mengharapkan pengendara mematuhi aturan.
“Bagi pengendara kendaraan bermotor diharapkan untuk mematuhi aturan terutama anaknya untuk tidak terlibat dalam hal premanisme dan geng motor,” ungkapnya.
Nasrul juga meminta agar selalu berhati-hati dan tetap waspada.
“Hal ini untuk menekan jumlah kecelakaan dan jumlah kriminalitas agar tidak ada korban jiwa maupun harta benda sehingga masyarakat harus selalu berhati-hati dan waspada,” pungkasnya.