Simalungun (buseronline.com) – Sebanyak 31 siswa SMA Negeri 1 Tanah Jawa, Kabupaten Simalungun Cabang Dinas Pendidikan Wilayah VI Dinas Pendidikan Provinsi Sumut lulus Seleksi Nasional Berbasis Prestasi (SNBP) dan Ujian Tertulis Berbasis Komputer Seleksi Nasional Berbasis Tes (UTBK-SNBT) masuk Perguruan Tinggi Negeri (PTN) tahun 2023.
“Bahwa raihan prestasi siswa itu tidak terlepas dari kerjasama guru-guru yang mendidik dan melatih serta memberikan semangat pada anak tersebut,” kata Plt Kepala Sekolah SMAN 1 Tanah Jawa Sudung A Sihombing kepada wartawan.
Ia mengatakan keberhasilan tersebut merupakan wujud nyata sinergitas pihak sekolah berkolaborasi dengan orang tua siswa berjalan dengan baik.
“Jadi kita sangat mengapresiasi hal tersebut, semoga ke depan semakin lebih ditingkatkan lagi,” ujarnya.
Sudung menambahkan bahwa seluruh siswanya yang masuk di PTN itu melalui Jalur SNBP 12 orang yakni Henny Nainggolan (USU), Nining Septia Ningsih, Alnailla Atina Hafsah (Universitas Malikussaleh), Tri Suci Aritonang (Unimed).
Try Sisty Annisa Sinaga, Dea Fahrun Nisa (UINSU), Raju Sinaga, Dio C Simanjuntak (Institut Teknologi Sumatera), Maya (Universitas Mulawarman).
Kemudian, Dini Pramida Purba (Universitas Manado), Dedek Prastia (Institut Teknologi Kalimantan) dan Anugrah C Sitorus (Universitas Airlangga).
Untuk jalur SNBT berjumlah 19 orang antara lain Santa Simanungkalit, Fadilla Aura Ramadani, Efimah Sidabutar, Hesti Herawati Siagian (Unimed).
Victoria V Sirait, Gamaliel Tedi Meliala (Itera), Tessa M Manurung, Chintia F Manik (Universitas Negeri Lampung), Dika Naibaho (Universitas Sam Ratulangi), Oliviana Manurung (Universitas Palangkaraya).
Miranda Sianturi (Universitas Truno Joyo Madura), Jose PW Sembiring (ITK), Yunita Tampubolon (USU), Kristina L Silalahi, Angel Manurung (Universitas Negeri Manado).
Meli Sani Simanjuntak (Universitas Lambung Mangkurat), Lia PL Sinaga (Universitas Jambi), Immanuel Purba (Politeknik Negeri Medan) dan Valeryna B Tampubolon (Universitas Udayana).
“Kepada siswa yang diterima ini ke depan dapat membawa harum nama sekolah dengan prestasi-prestasi yang diraihnya nanti selama di bangku perkuliahan dan menjadi contoh adik-adik kelasnya nanti,” ungkapnya.