25 C
Medan
Jumat, November 22, 2024

Lapas Narkotika Langkat Gelar Pekan Olahraga Bagi Pegawai dan WBP

Berita HariIni

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

Langkat (buseronline.com) – Lapas Narkotika Kelas IIA Langkat menggelar kegiatan “Pekan Olahraga Semarakkan Hari Dharma Karya Dhika ke-78 Tahun 2023” bagi para pegawai dan warga binaan pemasyarakatan (WBP) di Lapangan Olahraga Lapas Narkotika Kelas IIA Langkat.

Kegiatan pekan olahraga itu secara resmi dibuka Kepala Lapas Narkotika Kelas IIA Langkat Alexander Lisman Putra dengan cara melepaskan sejumlah balon, usai upacara pembukaan yang diikuti seluruh pegawai dan WBP

Alexander Lisman Putra mengatakan kegiatan pekan olahraga itu digelar dalam rangka memperingati 78 tahun Hari Dharma Karya Dhika (HDKD) ke-78 Tahun 2023.

Diharapkan, peserta yang terdiri dari para pegawai dan WBP Lapas Narkotika Kelas IIA Langkat itu dapat menjunjung tinggi nilai sportivitas, serta menjadikan pekan olahraga itu sebagai sarana hiburan di dalam Lapas dan kesempatan untuk saling memupuk rasa kebersamaan

“Tetap junjung tinggi sportivitas dalam bertanding. Jadikan kegiatan ini sebagai sarana mempererat rasa kebersamaan. Karena itu, diharapkan peran aktif dari seluruh pegawai dan WBP dalam memeriahkan kegiatan ini,” ajaknya.

Dalam laporannya selaku Ketua Panitia, Kasi Binadik Ibnu Taqwim menjelaskan selama pekan olahraga itu ada enam perlombaan yang dipertandingkan untuk pegawai, sedangkan untuk WBP ada tujuh perlombaan yang dipertandingkan.

Selain menjadi sarana pembinaan bagi para WBP, diharapkan kegiatan tersebut dapat semakin mempererat solidaritas, sportivitas, serta rasa kebersamaan antara pegawai Lapas dan WBP.

Disebutkan, sejumlah olahraga yang akan dipertandingkan dalam kegiatan itu antara lain futsal, tenis meja, bulu tangkis, bola voly, catur, biliar dan lomba tradisional beregu.

Dimulainya Pekan Olahraga Semarakkan Hari Dharma Karya Dhika ke-78 Tahun 2023 ditandai dengan servis bola voli pertama yang dilakukan Kepala Lapas Narkotika Kelas IIA Langkat.

Berita Lainnya

Berita Terbaru