26 C
Medan
Jumat, November 22, 2024

Pordasi Sumut Target 4 Emas di PON 2024

Berita HariIni

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

Medan (buseronline.com) – Pengurus Provinsi Persatuan Olahraga Berkuda Seluruh Indonesia Provinsi Sumatera Utara (Pengprov Pordasi Sumut) mengusung target empat medali emas di Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI/2024 yang akan berlangsung di Sumut-Aceh. Target ini diharapkan dari disiplin lomba Equestrian dan Pacu.

“Target ini kita buat mengacu Kejurnas Berkuda di Jawa Timur (Jatim) pada 2022 lalu, Sumut berada di posisi empat besar dengan memperoleh satu emas, satu perak, dan satu perunggu,” kata Ketua Komisi Equestrian dan Polo Pengprov Pordasi Sumut Sugiantoro di Medan.

Ia mengatakan umumnya mendominasi cabor ini adalah dari DKI Jakarta, Jabar, Jatim dan Banten. Namun, baru pertama kali Sumut turut serta mampu berhasil merebut posisi empat nasional mengungguli DKI Jakarta.

Dari 12 nomor yang akan dipertandingkan di Equestrian ini, Sumut hanya ikut 10 nomor pertandingan.

Kecuali di kelas endurance, kelas ini belum pernah diperlombakan di kejurnas dan PON makanya Sumut belum siap.

Saat ini jumlah atlet yang mengikuti pelatda berjalan baru dua orang dan satu pelatih.

“Total atlet yang kita daftarkan berjumlah 13 orang. Saat ini masih dua atlet (ikut pelatda), karena masih ada urusan administrasi yang harus dipersiapkan. Apalagi perlombaan level nasional banyak digelar di Jawa, makanya banyak atlet kita yang berlatih di sana,” jelasnya.

Ia mengatakan pihaknya akan mengikuti semua program dan uji coba pertandingan yang akan banyak digelar di Jawa yakni sebanyak 7 sampai 8 pertandingan nasional. Ini tentunya akan menjadi bahan evaluasi atlet yang dipilih nanti.

“Tempat latihan atlet kita mengikuti TC di The Raider Cinere. Maka jarak jauh dari Sumut inilah kita tempatkan mereka di Jakarta agar lebih mudah mobilisasinya,” katanya.

Sementara, Sekretaris Komisi Pacu Pengprov Pordasi Sumut Ahmad Lopez menambahkan disiplin lomba Pacu juga mengusung target dua medali emas.

Dari lima nomor yang rencana diperlombakan, atlet berkuda Sumut yakin bisa merebut emas di lomba Kelas A jarak 1.800 m dan jarak E 1.400 m.

“Kita memiliki enam joki, satu atlet dari Deliserdang, Karo, dan empat lainnya dari Siborong-borong (Taput),” jelasnya.

Untuk latihan, sambung Lopez, para joki setiap hari berlatih di Siborong-borong dan Sumatera Barat. Apalagi arena pacu yang layak dan masih satu-satunya di Sumut itu berada di Siborong-borong.

“Jadi harapan kami target dua emas ini bisa dicapai dari joki Jefriadi (Karo) dan Elfagus Hutasoit (Siborong-borong),” pungkasnya.

Berita Lainnya

Berita Terbaru