26.7 C
Medan
Jumat, November 22, 2024

Puskesmas Namotrasi Cek Kesehatan dan Pengobatan Gratis

Berita HariIni

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

Langkat (buseronline.com) – Puskesmas Namotrasi sebagai satuan kerja Dinas Kesehatan Pemkab Langkat menggelar kegiatan pengecekan kesehatan dan pengobatan secara gratis kepada warga di Desa Pasar IV Kwala Mencirim, Kecamatan Sei Bingai, Kabupaten Langkat.

Kepada wartawan melalui pesan singkat, Kepala Puskesmas Namotrasi dr Nirwana Ginting mengatakan kegiatan pengobatan gratis yang dilaksanakan pihaknya tersebut merupakan salah satu program Dinas Kesehatan Pemkab Langkat dalam rangka memberikan pelayanan kesehatan secara maksimal kepada masyarakat melalui Puskesmas.

Ia mengatakan kegiatan tersebut diikuti 35 warga yang memeriksakan kondisi kesehatannya dan menjalani pengobatan secara gratis.

Berdasarkan data pihaknya, sebagian besar warga yang mengikuti pengobatan gratis itu mengeluh menderita penyakit hipertensi, diabetes, gastritis, anemia dan rematik, serta batuk dan pilek.

“Kegiatan pengobatan gratis merupakan program berkelanjutan Dinas Kesehatan Kabupaten Langkat melalui Puskesmas,” ujarnya.

Dia mengatakan Dinas Kesehatan Pemkab Langkat dan Puskesmas berharap kegiatan tersebut dapat memberikan dampak positif kepada masyarakat, khususnya mengenai kesehatan.

Hal itu, akunya, merupakan tanggungjawab sosial pihaknya kepada masyarakat sekitar.

Disebutkan, sembari melakukan kegiatan pemeriksaan serta pengobatan, pihaknya juga memberikan pemahaman tentang pentingnya mengetahui kondisi kesehatan dan penanganan terhadap penyakit yang diderita.

Dirinya juga mengajak masyarakat untuk selalu menerapkan pola hidup sehat dalam kehidupan sehari-hari dengan menjaga pola makan dan rajin berolahraga.

Sementara perwakilan warga Yanti (44) mengaku mengapresiasi dilaksanakannya kegiatan pemeriksaan dan pengobatan gratis yang digelar Puskesmas Namotrasi di Desa Pasar IV Kwala Mencirim, Kecamatan Sei Bingai, Kabupaten Langkat.

Melalui kegiatan itu, sambungnya, masyarakat menyadari pentingnya memeriksakan dan menjaga kesehatan serta memahami upaya penyembuhan terhadap penyakit yang diderita.

“Kami berterimakasih kepada Dinkes Langkat melalui Puskesmas Namotrasi, karena dengan kegiatan ini masyarakat dapat mengetahui kondisi kesehatannya. Semoga kegiatan seperti ini dapat berkelanjutan digelar,” harapnya. (TR)

Berita Lainnya

Berita Terbaru