32 C
Medan
Kamis, September 19, 2024

Tim Gabungan Gelar Apel Patroli Skala Besar Tindak Kejahatan Jalanan dan Narkoba

Berita HariIni

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

Medan (buseronline.com) – Tim gabungan dari Polrestabes Medan, TNI dan Satpol PP menggelar apel patroli skala besar untuk menindak pelaku kejahatan jalanan dan narkoba di Mapolrestabes Medan.

Plh Kabag Ops Polrestabes Medan Kompol Ferimon mengatakan petugas gabungan akan melaksanakan kegiatan rutin yang ditingkatkan (KRYD) dengan melaksanakan patroli skala besar.

“KRYD ini dalam rangka menciptakan dan memelihara situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah hukum Polrestabes Medan,” katanya.

Apel tersebut diikuti sembilan personel Sat Reskrim Polrestabes Medan, 10 personel Satres Narkoba, 61 personel Sat Samapta, 10 personel Sat Intelkam, 15 personel Dit Narkoba Polda Sumut.

Kemudian, 10 personel Polisi Militer (PM), 21 personel Kodim Deliserdang dan 16 personel Satpol PP Deliserdang.

Usai menggelar apel, petugas langsung bergerak melakukan patroli skala besar dengan mengendarai mobil dan sepeda motor dinas. (R)

Berita Lainnya

Berita Terbaru