Jumat, April 18, 2025
30 C
Medan

Polres dan Forkopimda Sergai Deklarasi Komitmen Bersama Perang Terhadap Narkoba

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

Sergai (buseronline.com) – Kapolres Sergai AKBP Oxy Yudha Pratesta bersama Bupati H Darma Wijaya dan unsur Forkopimda menggelar deklarasi komitmen bersama perang terhadap narkoba yang dilaksanakan di Mapolsek Perbaungan.

Pada deklarasi itu, Kapolres bersama bupati dan unsur Forkopimda juga melakukan penandatanganan kesepakatan bersama untuk perang terhadap narkoba.

Adapun isi deklarasi komitmen bersama ini menyatakan, menolak dan menyatakan perang terhadap peredaran dan penyalahgunaan narkoba secara aktif di lingkungan masing-masing.

Ikut mencegah, mengawasi, dan menjaga keluarga dan warga sekitar lingkungan dari peredaran dan penyalahgunaan narkoba.

Dan melaporkan segera kepada perangkat desa/kelurahan, kecamatan, dan kepolisian terhadap peredaran dan penyalahgunaan narkoba di lingkungan masing-masing.

AKBP Oxy mengatakan deklarasi ini dilaksanakan serentak di seluruh Polsek jajaran Polres Sergai bersama pemerintah kecamatan dengan melibatkan lapisan masyarakat.

Ia mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk ikut aktif memerangi peredaran gelap barang haram narkoba di wilayah hukum Polres Sergai.

“Permasalahan narkoba ini bukan khusus untuk polisi saja, tapi ini masalah kita bersama,” katanya.

Orang nomor satu di jajaran Polres Sergai ini menyebutkan, bahaya narkoba di wilayah Sumut sudah menjadi perhatian presiden. Untuk itu, harus menjadi perhatian bersama. Ia juga berharap kegiatan ini bukan hanya seremoni belaka.

Dengan deklarasi komitmen bersama Forkopimda ini, Oxy berharap dapat dilaksanakan secara komprehensif, dan perang terhadap narkoba ini harus menjadi spirit seluruh perangkat.

Mulai dari level keluarga, komunitas, sampai pemangku kebijakan dari RT, dusun, desa/kelurahan, kecamatan, dan kabupaten, sehingga dapat memeroleh generasi-generasi penerus bangsa yang produktif dan generasi yang membanggakan bagi keluarga maupun Kabupaten Sergai.

“Jika mengetahui adanya peredaran dan penyalahgunaan narkoba di lingkungan, harap hubungi call center Polres Sergai 110, agar dapat kita tindaklanjuti,” imbaunya. (R)

- Advertisement -

Hot this week

Menkes Resmikan RSUD Syarif Idrus Tipe C, Tingkatkan Kualitas Tata Kelola Rumah Sakit

Kubu Raya (buseronline.com) - Menteri Kesehatan Republik Indonesia, Budi...

Pemerintah Terapkan Syarat Baru Haji 2025: Jemaah dan Petugas Haji Wajib Vaksinasi Polio

Jakarta (buseronline.com) - Pemerintah Indonesia resmi mewajibkan vaksinasi polio...

66 Siswa MAN 13 Jakarta Lolos SNBP 2025 ke PTN Favorit

Jakarta (buseronline.com) - Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 13 Jakarta...

Permata Elieser GBKP Setia Budi Hayati Pengorbanan Kristus Lewat Drama Jalan Salib

Medan (buseronline.com) - Dalam rangka memperingati Jumat Agung, Permata...

Perjamuan Kudus dan Pujian Syahdu Warnai Jumat Agung GBKP Setia Budi

Medan (buseronline.com) - Ibadah Jumat Agung di Gereja Batak...

Topics

Menkes Resmikan RSUD Syarif Idrus Tipe C, Tingkatkan Kualitas Tata Kelola Rumah Sakit

Kubu Raya (buseronline.com) - Menteri Kesehatan Republik Indonesia, Budi...

Pemerintah Terapkan Syarat Baru Haji 2025: Jemaah dan Petugas Haji Wajib Vaksinasi Polio

Jakarta (buseronline.com) - Pemerintah Indonesia resmi mewajibkan vaksinasi polio...

66 Siswa MAN 13 Jakarta Lolos SNBP 2025 ke PTN Favorit

Jakarta (buseronline.com) - Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 13 Jakarta...

Permata Elieser GBKP Setia Budi Hayati Pengorbanan Kristus Lewat Drama Jalan Salib

Medan (buseronline.com) - Dalam rangka memperingati Jumat Agung, Permata...

Perjamuan Kudus dan Pujian Syahdu Warnai Jumat Agung GBKP Setia Budi

Medan (buseronline.com) - Ibadah Jumat Agung di Gereja Batak...

Subsatgas Si-Ipar Polres Jayapura Gelar Edukasi Humanis untuk Anak-anak di Kampung Doyo Baru

Jayapura (buseronline.com) - Dalam rangka mendukung pelaksanaan Operasi Rasaka...

Gubernur Sumut Ajak Daerah Timur Manfaatkan Teknologi dan Fasilitas IT DEL

Laguboti (buseronline.com) - Gubernur Sumut Bobby Nasution mengajak pemerintah...

Porseni HBP ke-61 Resmi Dibuka Kalapas Pancurbatu, Warga Binaan dan Petugas Perkuat Kebersamaan

Pancurbatu (buseronline.com) - Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Pancurbatu...

Related Articles