24 C
Medan
Minggu, Oktober 6, 2024

Liga 1 2023/2024, Arema FC Lawan PSS Sleman 2-1

Berita HariIni

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

Malang (buseronline.com) – Arema FC menjamu PSS Sleman pada pekan ke-14 BRI Liga 1 2023/2024, Sabtu (30/9/2023). Pertandingan Arema vs PSS di Stadion Kapten I Wayan Dipta ini berakhir dengan skor 2-1.

Arema unggul lewat penalti Gustavo Almeida di menit 45+1. Penalti itu diberikan setelah Thales handball di area terlarang.

Pada menit 54, memanfaatkan umpan Jonathan Bustos dari tendangan bebas, Thales membayar kesalahannya dengan mencetak gol balasan untuk PSS.

Di menit 67, Thales ‘melengkapi’ aksinya dengan kartu kuning kedua, yang berarti kartu merah untuk bek PSS tersebut.

Arema kemudian memastikan kemenangan lewat gol kedua Gustavo Almeida di menit 85. Gol ini juga lahir dari titik penalti. Penalti itu diberikan setelah Kevin dianggap menjatuhkan pemain Arema.

Arema kini memiliki 13 poin (M3 S4 K7), tapi belum beranjak dari papan bawah. Sementara itu, perolehan poin PSS tak berubah, yakni tetap 18 (M4 S6 K4).

Pekan berikutnya, Arema akan menjamu Borneo FC (6/10/2023), sedangkan PSS akan main tandang melawan Dewa United.

Sebelum ini, Arema tanpa kemenangan dalam dua laga. Arema imbang 0-0 dengan sang tamu Persita Tangerang, kemudian kalah 1-3 di kandang Persebaya Surabaya.

Arema pun kembali ke jalur kemenangan usai mengalahkan PSS. Sementara itu, PSS kini telah melalui lima laga tanpa kemenangan.

Sebelum dikalahkan Arema, PSS imbang 0-0 dengan Persebaya dan 1-1 dengan PSM Makassar di kandang, kalah 0-1 dari tuan rumah Borneo FC, serta imbang 1-1 lawan Madura United di rumah sendiri. (R)

Berita Lainnya

Berita Terbaru