Kamis, April 17, 2025
22.9 C
Medan

Pasca Kecelakaan, Kapolsek Medan Tuntungan Operasi Lutut Kiri di RS Adam Malik

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

Medan (buseronline.com) – Kapolsek Medan Tuntungan Iptu Christin Malahayati Simanjuntak telah selesai menjalani operasi pada lutut kirinya di RSUP H Adam Malik.

Operasi lutut kiri itu dilakukan pasca insiden kecelakaan dialami Iptu Christin Simanjuntak saat mengecek TPS di Jalan Setia Budi Ujung Medan.

Manajer Hukum dan Humas RSUP H Adam Malik Rosario Dorothy Simanjuntak MIKom mengatakan pasien masuk tanggal 14 Februari 2024 pukul 01.32 WIB dengan keluhan nyeri lutut kiri. “Secara umum kondisinya pasien stabil saat masuk ya,” katanya saat dikonfirmasi.

Ia mengatakan pasien tersebut telah menjalani operasi pada lutut kirinya. Mulai persiapan operasi pukul 08.35 WIB, selesai operasi pukul 10.15 WIB, dan kembali ke ruangan pukul 13.00 WIB.

“Kondisi pasien pasca operasi stabil, dan sudah bisa kembali ke ruang rawat inap. Pasien dirawat di ruang rawat Rindu A RSUP H Adam Malik,” sebutnya.

Sementara, Iptu Christine Simanjuntak mengatakan operasi pemasangan pen di lutut kaki. “Operasi pemasangan pen sudah dilakukan. Sudah dulu ya, saya mau istirahat,” ungkapnya singkat saat dihubungi.

Seperti diketahui, insiden kecelakaan dialami Kapolsek Medan Tuntungan, Iptu Christin Malahayati Simanjuntak saat mengecek TPS di Jalan Setia Budi Ujung Medan, Selasa (13/2/2024) malam.

Iptu Christin Simanjuntak ditabrak pengendara sepeda motor saat menyeberang jalan dan mengalami luka-luka di sekujur tubuhnya.

Kasat Lantas Polrestabes Medan Kompol Andika Tenanta Purba ketika dikonfirmasi, Rabu (14/2/2024) membenarkan adanya insiden kecelakaan itu.

Ia mengungkapkan kejadian itu terjadi ketika kapolsek berjalan kaki menuju ke lokasi TPS 46 Simpang Selayang. “Ketika tertabrak sepeda motor, ibu Kapolsek terpental sejauh lebih kurang 5 meter dan pingsan di TKP,” ungkapnya.

Andika mengakui bahwa kedua pelaku yang menabrak berstatus pelajar dan sudah dimintai keterangan berinisial ARH (15) dan MIAS (16). “Keduanya tidak dilakukan penahanan karena masih di bawah umur,” pungkasnya. (P3)

- Advertisement -

Hot this week

PWI Dukung Program Rumah Bersubsidi untuk Wartawan, Tak Ganggu Independensi Pers

Jakarta (buseronline.com) - Ketua Umum PWI Pusat Hendry Ch...

Ketua Dewan Ekonomi Nasional Kunjungi Kawasan Danau Toba, Soroti Peran Strategis DEL untuk Masa Depan Anak Bangsa

Balige (buseronline.com) - Ketua Dewan Ekonomi Nasional Republik Indonesia,...

PLN UP3 Binjai Hadirkan Berkah Idulfitri bagi Warga Langkat Melalui Bantuan Bedah Rumah

Langkat (buseronline.com) - Momen Idulfitri tahun ini menjadi penuh...

Rencana Pembiayaan Hijau 2025–2028: Langkah ASEAN Perkuat Aksi Iklim

Jakarta (buseronline.com) - Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati...

Menkeu Sri Mulyani Dorong Kerja Sama ASEAN Menghadapi Tantangan Global pada AFMGM ke-12

Kuala Lumpur (buseronline.com) - Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani...

Topics

PWI Dukung Program Rumah Bersubsidi untuk Wartawan, Tak Ganggu Independensi Pers

Jakarta (buseronline.com) - Ketua Umum PWI Pusat Hendry Ch...

Ketua Dewan Ekonomi Nasional Kunjungi Kawasan Danau Toba, Soroti Peran Strategis DEL untuk Masa Depan Anak Bangsa

Balige (buseronline.com) - Ketua Dewan Ekonomi Nasional Republik Indonesia,...

PLN UP3 Binjai Hadirkan Berkah Idulfitri bagi Warga Langkat Melalui Bantuan Bedah Rumah

Langkat (buseronline.com) - Momen Idulfitri tahun ini menjadi penuh...

Rencana Pembiayaan Hijau 2025–2028: Langkah ASEAN Perkuat Aksi Iklim

Jakarta (buseronline.com) - Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati...

Menkeu Sri Mulyani Dorong Kerja Sama ASEAN Menghadapi Tantangan Global pada AFMGM ke-12

Kuala Lumpur (buseronline.com) - Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani...

Siswa MAN 3 Madina, Anak Penjual Kopi Keliling Lulus Fakultas Hukum UI Lewat Jalur SNBP

Mandailing Natal (buseronline.com) - Herma Yulia, seorang siswi dari...

Sekolah Rakyat di Temanggung: Solusi Pendidikan Bagi Warga Kurang Mampu

Temanggung (buseronline.com) - Kementerian Sosial RI melalui Sentra Terpadu...

Related Articles