Jumat, April 4, 2025
27 C
Medan

Dishub Gandeng PT KAI, Dirlantas Polda Sumut dan Jasa Raharja Sosialisasi Keselamatan di SMK Negeri 7 Medan

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

Medan (buseronline.com) – Dalam upaya meningkatkan keselamatan di perlintasan sebidang kereta api, Dishub Sumut bersama PT KAI, Balai Teknik Perkeretaapian Kelas I Medan, Ditlantas Polda Sumut dan Jasa Raharja mengadakan sosialisasi keselamatan di Aula SMK Negeri 7 Medan.

Mengusung tema “Meningkatkan Peran Pelajar Sebagai Pelopor Keselamatan di Perlintasan Sebidang Kereta Api”. Menurut data Dishub Sumut terdapat 432 perlintasan sebidang di Sumut dengan 105 di antaranya resmi dan 327 ilegal.

Dari 2018 hingga Maret 2024 terjadi 270 kecelakaan di perlintasan sebidang, mengakibatkan 61 korban meninggal, 69 luka berat dan 140 luka ringan. Sebagian besar kecelakaan terjadi di perlintasan yang tidak dijaga 243 kasus kecelakaan.

Kadis Perhubungan Sumut melalui Kabid Perkeretaapian dan Pengembangan Dishub Sumut Muchsin Harahap menyatakan bahwa sosialisasi itu bertujuan menjadikan para pelajar sebagai pelopor keselamatan di perlintasan sebidang kereta api.

Kompol Nasrul perwakilan dari Ditlantas Polda Sumut menjelaskan tentang berbagai faktor penyebab kecelakaan, seperti perilaku manusia, kondisi sarana dan prasarana, faktor alam dan kendaraan yang tidak layak pakai.

Sedangkan Edi W dari Balai Teknik Perkeretaapian Kelas I Medan menyoroti tingginya angka kecelakaan di perlintasan sebidang. Dalam empat bulan pertama 2024 tercatat 19 korban kecelakaan dengan 9 orang meninggal dan 10 luka-luka.

Ia mengatakan banyak kecelakaan terjadi karena kereta api memang tidak bisa berhenti secara mendadak, kurangnya penjagaan di perlintasan dan rendahnya kesadaran keselamatan masyarakat.

Edi menambahkan upaya yang dilakukan untuk meningkatkan keselamatan di perlintasan sebidang meliputi pembangunan under pass dan flyover, sosialisasi keselamatan, penutupan perlintasan ilegal dan koordinasi dengan berbagai pihak terkait.

R Solikin dari PT KAI Divre I Medan menambahkan, kesadaran masyarakat masih rendah dalam menaati peraturan lalu lintas di perlintasan sebidang.

Baik Nasrul, Edi maupun R Solikin ketiganya mengajak seluruh peserta yang hadir untuk selalu mematuhi aturan keselamatan dengan slogan #Berteman (berhenti, tengok kanan kiri, aman jalan). (R)

- Advertisement -

Hot this week

Tes Urine Pengemudi Angkutan Umum Digelar Sat Narkoba Polres Sergai

Sergai (buseronline.com) - Satuan Reserse Narkoba (Sat Narkoba) Polres...

IDAI Sumut Berikan Tips Aman Liburan Bersama Anak Selama Lebaran 2025

Medan (buseronline.com) - Ketua Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI)...

BULOG Tanpa Henti Menyerap Gabah dan Beras Meski Tanpa Libur

Jakarta (buseronline.com) - Perum BULOG terus melakukan penyerapan gabah...

Ikuti UMK Academy, UMKM Ungkap Peluang Besar Menembus Pasar Global

Jakarta (buseronline.com) - Sejak diluncurkan pada 2020, Pertamina UMK...

Skor 1-1, AC Milan dan Inter Milan Saling Berbagi Poin

Milan (buseronline.com) - AC Milan dan Inter Milan harus...

Topics

Tes Urine Pengemudi Angkutan Umum Digelar Sat Narkoba Polres Sergai

Sergai (buseronline.com) - Satuan Reserse Narkoba (Sat Narkoba) Polres...

IDAI Sumut Berikan Tips Aman Liburan Bersama Anak Selama Lebaran 2025

Medan (buseronline.com) - Ketua Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI)...

BULOG Tanpa Henti Menyerap Gabah dan Beras Meski Tanpa Libur

Jakarta (buseronline.com) - Perum BULOG terus melakukan penyerapan gabah...

Ikuti UMK Academy, UMKM Ungkap Peluang Besar Menembus Pasar Global

Jakarta (buseronline.com) - Sejak diluncurkan pada 2020, Pertamina UMK...

Skor 1-1, AC Milan dan Inter Milan Saling Berbagi Poin

Milan (buseronline.com) - AC Milan dan Inter Milan harus...

Manchester City Tundukkan Leicester City 2-0 di Etihad Stadium

Manchester (buseronline.com) - Manchester City sukses meraih tiga poin...

Marcus Rashford Bersinar, Aston Villa Hancurkan Brighton 3-0

Brighton (buseronline.com) - Kebangkitan Marcus Rashford terus berlanjut setelah...

Ipswich Town Raih Kemenangan Perdana di 2025, Taklukkan Bournemouth 2-1

London (buseronline.com) - Ipswich Town akhirnya mencatat kemenangan pertama...

Related Articles