26.7 C
Medan
Jumat, November 22, 2024

Coret Anak Exco PSSI dari Timnas Indonesia U-16, Nova Arianto Buka Suara

Berita HariIni

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

Jakarta (buseronline.com) – Pelatih Timnas Indonesia U-16 Nova Arianto sudah memilih 23 pemain untuk bertarung di ASEAN Cup U-16 2024 yang digelar pada 21 Juni sampai 4 Juli 2024.

Turnamen tersebut digelar di Solo, Jawa Tengah. PSSI menunjuk Stadion Manahan dan Stadion Sriwedari sebagai venue pertandingan di ASEAN Cup U-16 2024.

Dari 23 pemain itu, tidak ada nama anak kandung Anggota Exco PSSI, Eko Setyawan.

Seperti diketahui, anak Eko Setiawan yakni Fardan Ary Setyawan dipanggil untuk menjalani pemusatan latihan (TC) timnas U-16 Indonesia.

Fardan Ary Setyawan merupakan pemain asal klub Farmel Isvil Football yang berposisi sebagai penyerang.

Dipanggilnya Fardan Ary Setyawan ke Timnas Indonesia U-16 membuat heboh dunia maya.

Pasalnya, isu pemain titipan pun dibicarakan karena Eko Setyawan merupakan petinggi di PSSI.

Namun saat pengumuman akhir, Nova tak memasukkan Fardan Ary Setyawan untuk membela Timnas Indonesia U-16.

Nova Arianto sedikit memberikan jawabannya. Ia tidak mau memberikan komentar terkait pencoretan Fardan Ary Setyawan.

Menurut Asisten pelatih timnas Indonesia saat ini, ia lebih fokus dengan pemain-pemain yang sudah terpilih.

“Saya tidak perlu membahas pemain di luar 23 nama sekarang,” kata Nova Arianto.

“Saya lebih baik fokus dengan pemain-pemain yang ada saat ini,” lanjutnya.

Nova Arianto mempunyai alasan perihal pemilihan 23 pemain saat ini.

Pria asal Semarang, Jawa Tengah, itu melihat dari segi kualitas dari masing-masing pemain yang bersaing di Timnas Indonesia U-16.

Nova Arianto memanggil dua rekan Fardan Ary Setyawan ke Timnas Indonesia U-16 yakni Josh Holong dan Muhamad Al Gazani.

Kedua pemain itu membela Farmel Isvil Football. “Iya benar, kualitas,” kata Nova Arianto.

Adapun Timnas Indonesia U-16 tergabung ke dalam Grup A ASEAN Cup U-16 2024. Tim Merah Putih akan melawan Laos, Filipina, dan Singapura. (R)

Berita Lainnya

Berita Terbaru