Sabtu, Maret 22, 2025
27 C
Medan

Piala AFF U-16 2024: Benam Vietnam, Thailand ke Final

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

Solo (buseronline.com) – Timnas Thailand U-16 maju ke final Piala AFF U-16 2024 usai membenam Vietnam dengan skor 2-1.

Bermain di Stadion Manahan, Surakarta, Senin, Vietnam vs Thailand berjalan ketat. Kedua tim saling gantian menekan.

Thailand banyak menguasai bola, namun cukup kesulitan membuat peluang. Sebab, Vietnam bertahan dengan solid di paruh pertama.

Ketatnya duel kedua tim membuat skor kacamata menjadi hasil di babak pertama. Vietnam vs Thailand masih imbang 0-0.

Pada babak kedua, Vietnam sempat unggul lebih dulu. Penalti didapat, dan Dau Hong Pong bisa membawa keunggulan 1-0 di menit ke-52 lewat eksekusinya.

Namun, Thailand tak berlama-lama tertinggal. Sebab, Phuriphan Phothong menyamakan kedudukan pada menit ke-61.

Skor yang kembali imbang membuat laga berjalan ketat. Vietnam banyak mengandalkan serangan balik cepat, namun bisa diredam Thailand.

Sementara Thailand banyak membuat build up serangan yang berbahaya, namun juga bisa diredam Vietnam. Percobaan jarak jauh dan crossing-nya bisa dimentahkan barisan belakang Golden Star Warriors.

Memasuki masa injury time, Thailand sempat unggul atas Vietnam. Chaiwat Ngernma merobek gawang Vietnam lewat sepakan kerasnya. Sempat dicek VAR, wasit mengesahkannya menjadi gol.

Skor akhirnya bertahan hingga laga bubar. Thailand menang 2-1 atas Vietnam, dan akan maju ke final.

Lawan Thailand selanjutnya adalah pemenang Indonesia vs Australia, di semi final lainnya. (R)

- Advertisement -

Hot this week

Kemenag Dukung Pendidikan Mahasiswa PTKIN dan PTN Lewat Penyaluran Beasiswa Zakat Indonesia

Jakarta (buseronline.com) - Kementerian Agama (Kemenag) menyalurkan Beasiswa Zakat...

Sinergi Wamenkeu dan BNPB Jaga Keberlanjutan Pooling Fund Bencana

Jakarta (buseronline.com) - Wakil Menteri Keuangan (Wamenkeu) Suahasil Nazara...

58 Bulan Beruntun, Neraca Perdagangan Indonesia Tetap Surplus

Jakarta (buseronline.com) - Neraca perdagangan Indonesia kembali mencatatkan surplus...

Bobby Nasution Optimis Ekonomi Sumut Tumbuh 6,08% di 2029

Medan (buseronline.com) - Gubernur Sumatera Utara Bobby Nasution menargetkan...

Libur Lebaran 2025, BPJS Kesehatan Jamin Layanan Tetap Beroperasi

Medan (buseronline.com) - BPJS Kesehatan memastikan layanan bagi peserta...

Topics

Kemenag Dukung Pendidikan Mahasiswa PTKIN dan PTN Lewat Penyaluran Beasiswa Zakat Indonesia

Jakarta (buseronline.com) - Kementerian Agama (Kemenag) menyalurkan Beasiswa Zakat...

Sinergi Wamenkeu dan BNPB Jaga Keberlanjutan Pooling Fund Bencana

Jakarta (buseronline.com) - Wakil Menteri Keuangan (Wamenkeu) Suahasil Nazara...

58 Bulan Beruntun, Neraca Perdagangan Indonesia Tetap Surplus

Jakarta (buseronline.com) - Neraca perdagangan Indonesia kembali mencatatkan surplus...

Bobby Nasution Optimis Ekonomi Sumut Tumbuh 6,08% di 2029

Medan (buseronline.com) - Gubernur Sumatera Utara Bobby Nasution menargetkan...

Libur Lebaran 2025, BPJS Kesehatan Jamin Layanan Tetap Beroperasi

Medan (buseronline.com) - BPJS Kesehatan memastikan layanan bagi peserta...

Kemenkes Imbau Masyarakat dan Faskes Tingkatkan Kewaspadaan Rabies

Jakarta (buseronline.com) - Kementerian Kesehatan Republik Indonesia (Kemenkes) mengeluarkan...

Cegah TBC di Lapas, Kemenkes Gelar Skrining dan Pemeriksaan Gratis

Tangerang (buseronline.com) - Wakil Menteri Kesehatan RI Prof dr...

Jerman Kalahkan Italia 2-1 di San Siro

San Siro (buseronline.com) - Timnas Jerman berhasil meraih kemenangan...

Related Articles