28 C
Medan
Jumat, November 22, 2024

Polda Kaltim Gelar Operasi Patuh Mahakam 2024

Berita HariIni

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

Balikpapan (buseronline.com) – Polda Kalimantan Timur (Kaltim) menggelar Operasi Patuh Mahakam 2024 serentak di seluruh kabupaten/kota wilayah hukum Kalimantan Timur.

Sebelum pemberlakuan Operasi Patuh Mahakam 2024, dilakukan Upacara Gelar Pasukan Ops Patuh Mahakam 2024 yang mengusung tema “Tertib Berlalu Lintas Demi Terwujudnya Indonesia Emas”, Senin (15/7/2024).

Operasi Patuh Mahakam 2024 akan berlangsung selama 14 hari mulai Senin, 15 Juli hingga Minggu, 28 Juli 2024.

Operasi ini bertujuan untuk meningkatkan disiplin masyarakat dalam berlalu lintas, mengurangi angka fatalitas korban kecelakaan lalu lintas, mengurangi pelanggaran lalu lintas di wilayah hukum Polda Kaltim.

Dalam Operasi Patuh Mahakam 2024, pihak polisi akan menyasar 9 pelanggaran yang dilakukan pengendera di antaranya menggunakan telpon genggam saat berkendara, berboncengan lebih dari satu orang, pengemudi di bawah umur, tidak menggunakan helm SNI dan safety belt, melawan arah arus lalu lintas, berkendara melebihi batas kecepatan, pengemudi berkendara di bawah pengaruh alkohol, kendaraan over dimensi dan over load, pengendara langgar hak prioritas kendaraan tertentu.

Sementara itu, Kabid Humas Polda Kaltim Kombes Pol Artanto SIK MSi mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk mematuhi peraturan lalu lintas demi keselamatan bersama.

“Mari kita jadikan Operasi Patuh Mahakam 2024 sebagai momentum untuk membudayakan tertib berlalu lintas dan mewujudkan Indonesia yang lebih aman dan tertib,” ucapnya. (R3)

Berita Lainnya

Berita Terbaru