Medan (buseronline.com) – Panitia Besar (PB) Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Wilayah Sumut bersama DPRD Sumut menggelar acara Funbike. Acara ini bertujuan mensosialisasikan PON XXI Aceh-Sumut kepada masyarakat.
Kepala Dinas Kominfo Sumut Ilyas Sitorus menegaskan pentingnya sosialisasi PON agar masyarakat Sumut sadar dan siap menjadi tuan rumah.
“Tanpa kebersamaan dan kekompakan, kesadaran akan dilaksanakannya PON dalam waktu dekat ini sulit terwujud. Oleh sebab itu, PB PON menggandeng banyak pihak hingga masyarakat guna mensosialisasikan PON,” ujarnya.
Ilyas menyampaikan bahwa PB PON mengimbau pemerintah kabupaten/kota, serta tokoh masyarakat, untuk turut serta menyukseskan acara ini. Selain itu, PB PON membuka pendaftaran relawan atau volunteer dengan tiga kategori: blue volunteer, green volunteer, dan yellow volunteer.
“Kami ajak masyarakat untuk ikut mendaftar sesuai dengan kapasitas dan kemampuan masing-masing. Sekecil apapun kontribusinya tetap harus diapresiasi,” tambahnya.
Funbike mengambil rute sejauh 10 km di Kota Medan, dimulai dari Kantor DPRD Sumut dan berakhir di Posbloc. Acara ini mendapat sambutan antusias dari para pesepeda.
Ketua DPRD Sumut Sutarto mengungkapkan bahwa Funbike merupakan ajang sosialisasi PON yang efektif. “Kita sebagai tuan rumah sewajarnya mendukung sepenuhnya kesuksesan PON di Sumut. Hari ini kita gowes 10 km, keliling kota untuk menyukseskan pelaksanaan PON Aceh-Sumut,” katanya.
Acara ini juga dihadiri oleh beberapa pejabat Pemprov Sumut, seperti Asisten Administrasi Umum, Lies Handayani Siregar, Staf Ahli Bidang Ekonomi Keuangan Pembangunan Aset dan SDA, Manna Wasalwa Lubis, serta Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemprov Sumut lainnya. (R)