30 C
Medan
Jumat, November 22, 2024

Pemkab Deliserdang Luncurkan Program Integrasi Layanan Kesehatan Primer untuk Tingkatkan Kualitas Hidup Masyarakat

Berita HariIni

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

Lubukpakam (buseronline.com) – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Deliserdang resmi meluncurkan program Kick Off Integrasi Layanan Primer (ILP) di Grha Bhineka Perkasa Jaya, Lubukpakam.

Program ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan bagi seluruh masyarakat, sebagai upaya untuk mendukung peningkatan produktivitas dan kualitas hidup masyarakat Deliserdang.

Pj Sekda Deliserdang Dr Drs Citra Efendi Capah MSP menyatakan bahwa kesehatan merupakan hak dasar setiap warga negara dan investasi terbesar bagi pembangunan daerah. Oleh karena itu, Pemkab Deliserdang berkomitmen untuk terus meningkatkan aksesibilitas, kualitas, dan efisiensi pelayanan kesehatan melalui ILP.

“ILP merupakan sebuah upaya untuk menyatukan dan menyederhanakan berbagai layanan kesehatan dasar menjadi satu sistem yang terkoordinasi dan efektif. Dengan ILP, kita berharap dapat meningkatkan aksesibilitas, kualitas, dan efisiensi pelayanan kesehatan, sehingga setiap masyarakat dapat hidup sehat dan produktif,” ujar Citra.

Kadis Kesehatan Deliserdang dr Asri Luddin Tambunan MKed (PD) SpPD menambahkan bahwa program ini telah dilakukan soft launching di 14 Puskesmas sesuai lokus yang ditetapkan, dengan peluncuran pertama di Kecamatan Pantailabu. Hingga saat ini, 17 Puskesmas telah mengimplementasikan ILP, melebihi target yang ditetapkan Kemenkes.

“Ini telah melebihi dari target Kemenkes, dapat 14 lokus tetapi yang telah dikerjakan sudah 17 lokus. Dalam penerapan ILP ini, kita mendapat pendampingan penuh dari USAID Momentum, sehingga progress penerapan integrasi pelayanan kesehatan ini lebih cepat dan terarah di semua Puskesmas, terutama yang terbaik nanti di Puskesmas Pantailabu,” papar dr Asri.

Acara ini juga dihadiri Kepala Balai Besar Laboratorium Kesehatan Lingkungan Akhmad Saiku, perwakilan Dinas Kesehatan Sumut Hamid Rizal, USAID Momentum Sumut OK Syahputra Harianda serta para pimpinan organisasi perangkat daerah, camat, KUPT Puskesmas, kepala desa, dan kader Posyandu se Kabupaten Deliserdang.

Dengan diluncurkannya ILP, diharapkan pelayanan kesehatan di Kabupaten Deliserdang akan semakin baik dan terintegrasi, memberikan manfaat yang besar bagi kesehatan dan produktivitas masyarakat. (R)

Berita Lainnya

Berita Terbaru