27 C
Medan
Selasa, September 17, 2024

Wakil Wali Kota Medan Paparkan Konsep Strategi Kepemimpinan Visioner di Hadapan Pasis Dikreg LII Sesko TNI

Berita HariIni

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

Medan (buseronline.com) – Pemerintah Kota Medan menerima kunjungan Perwira Siswa Pendidikan Reguler (Pasis Dikreg) LII Sesko TNI TA 2024 dalam rangka Kuliah Kerja Dalam Negeri (KKDN) yang dilaksanakan di Kota Medan. Puluhan perwira siswa yang berasal dari TNI AD, AL, AU, serta Polri tersebut diterima Wakil Wali Kota Medan H Aulia Rachman di Balai Kota.

Dalam kesempatan tersebut, Aulia Rachman memaparkan konsep Strategi Kepemimpinan Visioner dan Pembangunan Berkelanjutan yang telah disusun oleh Wali Kota Bobby Nasution.

Menurutnya, kepemimpinan visioner adalah kepemimpinan yang berfokus pada visi jangka panjang dan mampu mempengaruhi serta menginspirasi orang lain untuk mencapai visi tersebut.

“Karakteristik dari pemimpin visioner adalah mereka yang memiliki inovasi, berwawasan luas, berani mengambil risiko, dan menjadi inspirasi bagi orang lain,” ujar Aulia.

Aulia menjelaskan bahwa pembangunan berkelanjutan berarti pembangunan yang memenuhi kebutuhan saat ini tanpa mengorbankan kemampuan generasi mendatang untuk memenuhi kebutuhan mereka.

“Pilar utama dalam pembangunan berkelanjutan adalah ekonomi, sosial, dan lingkungan,” paparnya. Oleh karena itu, kepemimpinan visioner sangat penting dalam mewujudkan pembangunan berkelanjutan.

Di bagian akhir paparannya, Aulia menyadari tantangan ke depan akan semakin berat untuk dihadapi generasi berikutnya. Oleh sebab itu, perlu disusun langkah strategis dalam menyiapkan karakter generasi mendatang.

“Kita ketahui tingginya kriminalitas linier dengan angka kemiskinan, untuk itu saat ini kami sedang membangun program agar anak-anak kita yang tidak memiliki kemampuan ekonomi keluarga tidak apatis terhadap masa depannya. Tentunya ini butuh kolaborasi dari kita semua khususnya TNI dan Polri,” pungkasnya.

Sebelumnya, Dansesko TNI Marsekal Madya TNI Arif Widyanto dalam laporannya menyampaikan bahwa pelaksanaan kegiatan KKDN merupakan salah satu materi dalam Sesko TNI. “Nantinya para perwira siswa akan membuat sebuah kajian tentang penataan wilayah, khususnya wilayah Kota Medan,” jelasnya.

Jumlah perwira siswa yang mengikuti Sesko TNI TA 2024 adalah sebanyak 25 orang TNI AD, 13 orang TNI AU, 26 orang TNI AL, 6 orang Polri, dan 2 orang dari Brunei Darussalam dan Singapura. (R)

Berita Lainnya

Berita Terbaru