30 C
Medan
Minggu, November 24, 2024

Kemenkes Janji Kirim Alat Kesehatan ke RSUD Pandan Arang, Asal SDM Tersedia

Berita HariIni

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

Boyolali (buseronline.com) – Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI berkomitmen untuk mendukung RSUD Pandan Arang dengan pengiriman alat kesehatan penunjang layanan kanker, jantung, stroke, dan urologi (KJSU).

Hal ini disampaikan Wakil Menteri Kesehatan RI Prof dr Dante Saksono Harbuwono dalam ekspose transformasi kesehatan di pendopo Kabupaten Boyolali, Jumat (9/8/2024).

Dante menjelaskan bahwa rumah sakit tersebut sudah dilengkapi dengan berbagai alat kesehatan modern, seperti CT Scan, MRI, dan Cath Lab.

Namun, beberapa alat, seperti mesin ESWL untuk penghancuran batu ginjal dan Video Urodinamik Test, belum tersedia dan akan segera dikirim dari pusat.

Kemenkes juga akan mengirimkan laser beam untuk treatment pemecahan batu ginjal.

“Kita akan mendukung pengadaan alat kesehatan yang belum ada, namun yang terpenting adalah ketersediaan tenaga kesehatan di RSUD Pandan Arang. Jika SDM-nya sudah tersedia, alat kesehatan akan segera kami kirimkan,” ungkapnya.

Selain itu, Dante menyebutkan adanya kendala dalam proses kredensial dan akreditasi. RSUD Pandan Arang belum dapat mengajukan klaim ke BPJS Kesehatan karena masih menunggu hasil evaluasi dan proses akreditasi Bapeten untuk penggunaan Cath Lab.

Kemenkes menargetkan proses akreditasi kredensial dan Bapeten akan selesai dalam dua minggu ke depan.

“Dengan dukungan ini, diharapkan RSUD Pandan Arang dapat segera melaksanakan layanan kesehatan secara optimal dan memenuhi standar yang ditetapkan,” tambah Prof Dante. (R)

Berita Lainnya

Berita Terbaru