Selasa, Maret 18, 2025
27 C
Medan

KPK Lelang Eksekusi Barang Rampasan, Setorkan Rp3,4 M ke Kas Negara

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

Sidoarjo (buseronline.com) – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melalui Direktorat Pelacakan Aset, Barang Bukti, dan Eksekusi (Labuksi) telah melaksanakan lelang eksekusi barang rampasan dari perkara Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU) atas nama terpidana Mustofa Kamal Pasa. Lelang ini dilakukan di KPKNL Palembang pada 9 Juli 2024 dan KPKNL Sidoarjo pada 7 Agustus 2024.

Jaksa Eksekutor KPK Roky Al Faizal mengungkapkan bahwa eksekusi barang rampasan ini merupakan bagian dari upaya penegakan hukum yang tidak hanya berhenti pada penyelidikan, penyidikan, dan penuntutan, tetapi juga sampai pada tahap pelaksanaan eksekusi.

“Ini berpengaruh terhadap target penerimaan negara dari KPK khususnya dalam upaya Asset Recovery,” jelas Roky, seperti dilansir dari KPK.

Sebanyak 30 item barang rampasan dari perkara TPPU tersebut telah dilelang dan menghasilkan total penerimaan negara sebesar Rp3.466.039.000.

Lelang dilaksanakan berdasarkan Putusan Pengadilan Tindak Pidana Korupsi pada Pengadilan Negeri Surabaya Nomor: 3/Pid.Sus-TPK/2022/PN Sby tanggal 22 September 2022 dan Surat Perintah Pelaksanaan Putusan Pengadilan Nomor: Sprin.PPP-113/Eks.00.01/01-26/10/2023 tanggal 17 Oktober 2023.

Penyerahan barang lelang kepada pemenang dilakukan di berbagai lokasi. Di Rupbasan Kelas I Palembang, 15 Agustus 2024, diserahkan 1 item berupa tanah/bangunan. Di Rupbasan Kelas I Surabaya, 20 Agustus 2024, diserahkan 1 item berupa kendaraan bermotor.

Selain itu, di Rupbasan Kelas II Mojokerto pada 21 Agustus 2024, diserahkan 26 unit kendaraan, 1 unit mesin fotocopy, dan 1 bidang tanah.

KPK terus berkomitmen untuk melakukan upaya pengembalian keuangan negara dari kasus korupsi yang ditangani, tidak hanya melalui lelang eksekusi barang rampasan, tetapi juga melalui hibah dan Penetapan Status Penggunaan (PSP) barang rampasan kepada berbagai kementerian, lembaga negara, dan pemerintah daerah. (R)

- Advertisement -

Hot this week

Berbagi Berkah Ramadan, Pemuda Pancasila Medan Tuntungan Salurkan 250 Paket Takjil

Medan (buseronline.com) - Di tengah cuaca mendung, jajaran Pengurus...

3.014 Pelajar Diterima di UNIMED Melalui Jalur SNBP 2025

Medan (buseronline.com) - Pengumuman hasil Seleksi Nasional Berbasi Prestasi...

USU Terima 2.512 Mahasiswa Baru Jalur SNBP 2025, Peminat Meningkat Hingga 31.900 Orang

Medan (buseronline.com) - Universitas Sumatera Utara (USU) menerima 2.512...

Pertamina Kembangkan Geothermal Sesuai Asta Cita Pemerintah

Jakarta (buseronline.com) - PT Pertamina (Persero) menegaskan komitmennya dalam...

Sertifikasi Kompetensi, Langkah Kemenkeu Tingkatkan Kesadaran Risiko

Jakarta (buseronline.com) - Kementerian Keuangan (Kemenkeu) terus memperkuat kesadaran...

Topics

Berbagi Berkah Ramadan, Pemuda Pancasila Medan Tuntungan Salurkan 250 Paket Takjil

Medan (buseronline.com) - Di tengah cuaca mendung, jajaran Pengurus...

3.014 Pelajar Diterima di UNIMED Melalui Jalur SNBP 2025

Medan (buseronline.com) - Pengumuman hasil Seleksi Nasional Berbasi Prestasi...

USU Terima 2.512 Mahasiswa Baru Jalur SNBP 2025, Peminat Meningkat Hingga 31.900 Orang

Medan (buseronline.com) - Universitas Sumatera Utara (USU) menerima 2.512...

Pertamina Kembangkan Geothermal Sesuai Asta Cita Pemerintah

Jakarta (buseronline.com) - PT Pertamina (Persero) menegaskan komitmennya dalam...

Sertifikasi Kompetensi, Langkah Kemenkeu Tingkatkan Kesadaran Risiko

Jakarta (buseronline.com) - Kementerian Keuangan (Kemenkeu) terus memperkuat kesadaran...

Gus Yasin Ajak Psikolog dan Psikiater Wujudkan Pesantren Ramah Anak

Semarang (buseronline.com) - Wakil Gubernur Jawa Tengah, Taj Yasin...

Tiga Lahan Disiapkan, Pemkab Sragen Perkuat Dukungan Sekolah Rakyat

Sragen (buseronline.com) - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sragen telah menyiapkan...

Australia Tawarkan Kerja Sama “Kesehatan untuk Semua” ke Indonesia, Dikenalkan Mei 2025

Jakarta (buseronline.com) - Pemerintah Indonesia dan Australia semakin memperkuat...

Related Articles