26 C
Medan
Jumat, November 22, 2024

Pj Gubernur Sumut Luncurkan Galeri Kreasi Sebagai Pusat Aktivitas Pengrajin

Berita HariIni

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

Medan (buseronline.com) – Pj Gubernur Sumut Agus Fatoni meresmikan Galeri Kreasi Sumut yang berlokasi di Jalan Iskandar Muda Medan, Kamis. Galeri ini dirancang sebagai pusat aktivitas dan pengembangan para pengrajin dari seluruh Provinsi Sumut.

Menurut Fatoni, Galeri Kreasi Sumut akan menjadi tempat untuk memamerkan dan menjual produk kerajinan lokal, serta menjadi pusat pelatihan, seminar, workshop, dan berbagai kegiatan lainnya.

“Galeri ini akan kita jadikan pusat aktivitas kegiatan pengrajin, baik untuk memamerkan produk, menjual produk, pelatihan, seminar, workshop, hingga sebagai tempat berkumpul dan berkreasi,” kata Fatoni saat peresmian.

Fatoni juga memberikan apresiasi kepada Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Sumut atas gagasan inovatif ini, yang menurutnya merupakan yang pertama di Indonesia. Ia berharap galeri ini dapat menjadi wadah yang inklusif bagi seluruh masyarakat Sumut, tanpa kesan eksklusif.

“Launching galeri ini sangat penting, agar tidak ada kesan bahwa ini kantor pemerintahan atau milik satu organisasi. Dengan nama Galeri Kreasi, ini adalah milik bersama, milik masyarakat Sumut,” ujarnya.

Selain sebagai ruang pameran, galeri dua lantai ini juga memiliki fungsi penting sebagai tempat pengembangan keterampilan. Lantai pertama digunakan untuk pameran dan penjualan produk kerajinan, sementara lantai kedua dipakai untuk pelatihan dan seminar.

Ketua Harian Dekranasda Sumut Mulyadi Simatupang, menjelaskan bahwa Galeri Kreasi juga akan berfungsi sebagai sarana promosi bagi produk kerajinan daerah yang telah dibina oleh Dekranasda Sumut.

“Kami tidak hanya membina pengrajin, tetapi juga membantu mempromosikan produk-produknya, tentu dengan dukungan dari berbagai pihak,” ujarnya.

Peresmian Galeri Kreasi ditandai dengan pemotongan pita oleh Pj Gubernur Fatoni, didampingi Pj Ketua Dekranasda Tyas Fatoni, Wakil Ketua Harian Dekranasda Sumut Dian Arief S Trinugroho, serta sejumlah pejabat lainnya. (R)

Berita Lainnya

Berita Terbaru