Sabtu, April 19, 2025
24.1 C
Medan

Mengubah Narasi Menyelamatkan Hidup

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

Jakarta (buseronline.com) – Dalam rangka memperingati Hari Pencegahan Bunuh Diri Sedunia yang jatuh, Selasa (10/9/2024), Pusat Kesehatan Jiwa Nasional Rumah Sakit Marzoeki Mahdi, yang berada di bawah naungan Kementerian Kesehatan (Kemenkes), menggelar webinar bertema “Changing the Narrative on Suicide Mengubah Narasi tentang Bunuh Diri.”

Webinar ini membahas tantangan serta prioritas dalam pencegahan bunuh diri di Indonesia.

Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin dalam pidatonya menekankan bahwa pikiran bunuh diri (suicidal thoughts) adalah isu yang dekat dengan kehidupan masyarakat.

Setiap tahun, lebih dari 700.000 orang di seluruh dunia kehilangan nyawa akibat bunuh diri. “Bunuh diri dan gangguan jiwa bukanlah hal yang jauh dari kita. Tidak ada yang kebal dari gangguan jiwa, dan kita tidak pernah tahu siapa di antara kita yang sedang berjuang dalam keheningan,” ungkapnya.

Beliau juga menyoroti pentingnya peran setiap individu dalam pencegahan bunuh diri. “Saya ingin kita semua bertanya: Jika Anda atau orang yang Anda cintai merasa putus asa, bagaimana Anda ingin orang-orang di sekitar Anda merespons? Mari kita wujudkan dunia di mana semua orang merasa ada harapan dan dukungan sebelum semuanya terlambat,” lanjut Budi.

Kemenkes berkomitmen untuk menghapus stigma yang melekat pada gangguan jiwa, dengan menciptakan lingkungan yang suportif di mana individu merasa didengar dan diterima.

Upaya ini termasuk mendorong percakapan mengenai kesehatan jiwa di berbagai ruang, mulai dari rumah, sekolah, tempat ibadah, hingga di lingkungan kerja.

Dalam penutupan pidatonya, Budi Gunadi Sadikin mengingatkan, “It’s okay not to be okay, and to reach out for help,” sambil mengajak seluruh masyarakat untuk lebih terbuka terhadap isu kesehatan jiwa dan mengambil peran aktif dalam mendukung sesama.

Kemenkes percaya bahwa dengan mengubah narasi tentang bunuh diri, banyak nyawa dapat terselamatkan. (R)

- Advertisement -

Hot this week

PLN UP3 Rantauprapat Perkuat Sinergi dengan Pemko Tanjung Balai, Dukung Layanan Listrik Andal dan Pembangunan Daerah

Tanjung Balai (buseronline.com) - Dalam upaya memperkuat kolaborasi lintas...

Negosiasi Tarif Dagang Jadi Pembahasan Pertemuan Menkeu dan Dubes AS

Jakarta (buseronline.com) - Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati...

Menkeu Sri Mulyani Serukan DJA Perkuat Ketangguhan dan Keandalan

Jakarta (buseronline.com) - Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mendorong...

Kemenkes Tetapkan Langkah Strategis Dukung Haji Ramah Lansia dan Disabilitas 1446H/2025M

Jakarta (buseronline.com) - Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Indonesia telah mengumumkan...

Menkes Resmikan RSUD Syarif Idrus Tipe C, Tingkatkan Kualitas Tata Kelola Rumah Sakit

Kubu Raya (buseronline.com) - Menteri Kesehatan Republik Indonesia, Budi...

Topics

Negosiasi Tarif Dagang Jadi Pembahasan Pertemuan Menkeu dan Dubes AS

Jakarta (buseronline.com) - Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati...

Menkeu Sri Mulyani Serukan DJA Perkuat Ketangguhan dan Keandalan

Jakarta (buseronline.com) - Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mendorong...

Kemenkes Tetapkan Langkah Strategis Dukung Haji Ramah Lansia dan Disabilitas 1446H/2025M

Jakarta (buseronline.com) - Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Indonesia telah mengumumkan...

Menkes Resmikan RSUD Syarif Idrus Tipe C, Tingkatkan Kualitas Tata Kelola Rumah Sakit

Kubu Raya (buseronline.com) - Menteri Kesehatan Republik Indonesia, Budi...

Pemerintah Terapkan Syarat Baru Haji 2025: Jemaah dan Petugas Haji Wajib Vaksinasi Polio

Jakarta (buseronline.com) - Pemerintah Indonesia resmi mewajibkan vaksinasi polio...

66 Siswa MAN 13 Jakarta Lolos SNBP 2025 ke PTN Favorit

Jakarta (buseronline.com) - Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 13 Jakarta...

Permata Elieser GBKP Setia Budi Hayati Pengorbanan Kristus Lewat Drama Jalan Salib

Medan (buseronline.com) - Dalam rangka memperingati Jumat Agung, Permata...

Related Articles