30 C
Medan
Jumat, November 22, 2024

Kilang Dumai Tegaskan Komitmen Kelola Air Berkelanjutan

Berita HariIni

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

Dumai (buseronline.com) – Dalam rangka peringatan Hari Pemantauan Air Sedunia, PT Kilang Pertamina Internasional (KPI) Unit Dumai mengumumkan komitmennya terhadap pengelolaan air bersih secara berkelanjutan.

Area Manager Communication, Relations, & CSR Kilang Dumai, Agustiawan, menjelaskan bahwa perusahaan terus berupaya melakukan inovasi untuk mencapai efisiensi penggunaan air dan pengelolaan limbah.

Agustiawan menyatakan, “Pengelolaan air secara bijak dan konsisten ini merupakan bagian dari komitmen kami untuk mendukung Sustainable Development Goals (SDGs) poin 6 mengenai air bersih dan sanitasi layak.” Upaya ini dilakukan melalui kolaborasi dengan masyarakat dalam program Corporate Social Responsibility (CSR).

Berdasarkan data tahun 2023, Kilang Dumai telah berhasil menurunkan beban pencemaran air, dengan pencapaian 85 persen untuk program Efisiensi Air dan 67 persen untuk Penurunan Beban Air Limbah, sesuai dengan kajian Life Cycle Assessment (LCA).

Dalam sebuah forum di Bali, Suripno, Vice President Sustainability Strategy Pertamina, menekankan pentingnya pengelolaan air yang berkelanjutan dari sisi internal perusahaan dan kolaborasi eksternal.

Kilang Dumai juga mendapatkan penghargaan dari Pemerintah Kota Dumai atas program efisiensi air yang telah dilaksanakan. Pertamina berkomitmen menerapkan prinsip Environmental, Social, and Governance (ESG) demi menjaga keberlanjutan dan mendukung target Net Zero Emission 2060. (R)

Berita Lainnya

Berita Terbaru