24 C
Medan
Minggu, Oktober 6, 2024

Bripka Rico Tangkap Pelaku Curanmor, Dapat Penghargaan Kapolri

Berita HariIni

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

Lampung (buseronline.com) – Aksi heroik seorang anggota Polres Lampung Barat, Bripka Rico Hady Saputra, menjadi sorotan setelah ia berhasil menangkap pelaku pencurian sepeda motor meskipun sedang tidak bertugas. Kejadian tersebut terjadi di Jalan Baru Panggungan, Kecamatan Gunung Sugih, Kabupaten Lampung Tengah, Kamis (26/9/2024).

Saat sedang dalam perjalanan pulang bersama istri dan dua anaknya, Bripka Rico menyaksikan dua pelaku melakukan pencurian. Tanpa ragu, ia memutar kendaraannya untuk mengejar pelaku. Dalam pengejaran tersebut, salah satu pelaku sempat melepaskan tembakan dan membuang senjata api ke semak-semak.

Berhasil menghentikan pelaku pertama yang terjatuh dari sepeda motor curian, Bripka Rico kemudian melanjutkan pengejaran terhadap pelaku kedua. Dengan bantuan personel Polsek Gunung Sugih, pelaku kedua berhasil ditangkap saat bersembunyi di semak-semak.

Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo mengapresiasi tindakan berani Bripka Rico. Melalui Asisten Kapolri Bidang Sumber Daya Manusia, Irjen Pol Dedi Prasetyo, Kapolri memberikan penghargaan berupa pendidikan Inspektur Polisi tahun 2025.

“Semoga ini dapat menjadi inspirasi bagi anggota Polri lainnya. Tindakan Bripka Rico menunjukkan dedikasi dan jiwa profesi yang tinggi dalam menjaga keamanan masyarakat,” ujar Irjen Pol Dedi Prasetyo, Selasa.

Aksi pengejaran ini menjadi viral setelah direkam oleh anak Bripka Rico dan mendapatkan pujian dari masyarakat, menunjukkan bahwa komitmen untuk melindungi dan mengayomi masyarakat tidak terbatas pada jam dinas. (R)

Berita Lainnya

Berita Terbaru