30 C
Medan
Minggu, Oktober 6, 2024

Polsek Siantar Timur Lakukan Pendampingan Vaksinasi Rabies Hewan Peliharaan

Berita HariIni

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

Pematangsiantar (buseronline.com) – Polsek Siantar Timur, melalui Bhabinkamtibmas Kelurahan Kebun Sayur, Bripka Manoa Sitanggang, melaksanakan pendampingan vaksinasi rabies bagi hewan peliharaan warga di Jalan Sawi, Kelurahan Kebun Sayur, Sabtu.

Kapolsek Siantar Timur, Iptu Edy J Manalu, menjelaskan bahwa kegiatan ini diinisiasi oleh perangkat Kelurahan Kebun Sayur dan petugas dari Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Pemko Pematangsiantar. Tujuan dari vaksinasi ini adalah untuk melindungi hewan peliharaan serta mengurangi risiko penularan rabies pada manusia.

Edy menambahkan, pendampingan ini bertujuan untuk meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap Polri, memperkuat hubungan dengan seluruh elemen masyarakat, dan mencegah terjadinya tindak pidana.

Kegiatan vaksinasi berlangsung aman dan lancar, menandakan komitmen Polri dalam menjaga kesehatan masyarakat dan hewan peliharaan. (R)

Berita Lainnya

Berita Terbaru