25 C
Medan
Jumat, November 22, 2024

Bawaslu Binjai Launching Indeks Kerawanan Pilkada 2024

Berita HariIni

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

Binjai (buseronline.com) – Bawaslu Binjai menggelar sosialisasi dan peluncuran Indeks Kerawanan Pilkada untuk Gubernur dan Wakil Gubernur Sumut, serta Wali Kota dan Wakil Wali Kota Binjai di RM Punakawan, Jalan Jendral Gatot Subroto, Senin.

Acara dibuka oleh Ketua Bawaslu Binjai, Muhammad Yusuf Habibie, yang didampingi oleh anggota Bawaslu, Forkopimda, dan perwakilan dari Pemko Binjai. Hadir pula berbagai elemen masyarakat, termasuk tokoh agama, mahasiswa, serta tim kampanye pasangan calon.

Dalam sambutannya, Habibie menekankan bahwa sosialisasi ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan Bawaslu RI untuk meningkatkan partisipasi masyarakat dalam pengawasan Pilkada 2024. Ia menyampaikan pentingnya pemetaan dan identifikasi kerawanan dalam proses pemilu untuk menciptakan pemilihan yang aman dan damai.

Koordinator Divisi Hukum dan Pencegahan Bawaslu Binjai, Fadhil Azhar, memaparkan bahwa peta kerawanan di Kota Binjai berada dalam kategori “Sedang”. Dia juga menjelaskan bahwa Polres Binjai dan Kesbangpol telah melakukan pemetaan yang mendukung temuan tersebut.

Habibie mengajak seluruh stakeholder untuk berkontribusi dalam menyukseskan tahapan Pilkada dan memastikan kepatuhan terhadap regulasi yang ada. Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat untuk aktif dalam pengawasan pemilu. (R)

Berita Lainnya

Berita Terbaru