Sabtu, April 5, 2025
27 C
Medan

Pemko Medan Berkomitmen Mensukseskan FKUB EXPO

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

Medan (buseronline.com) – Pemko Medan siap mendukung dan mensukseskan FKUB EXPO yang diselenggarakan oleh Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kota Medan. Acara tersebut akan berlangsung di halaman Yuki Simpang Raya, Jalan Sisingamangaraja, 18-20 Oktober 2024.

Rapat koordinasi FKUB EXPO dipimpin oleh Plt Wali Kota Medan, Aulia Rachman, yang diwakili oleh Asisten Pemerintahan dan Sosial, Muhammad Sofyan, Jumat.

Dalam rapat yang dihadiri Ketua FKUB Kota Medan, Ustad Muhammad Yasir Tanjung, Kabag Kesra Kosim Nasution, serta perangkat daerah dan Kecamatan Medan Kota, Sofyan menegaskan pentingnya persiapan untuk kegiatan ini.

“FKUB EXPO ini merupakan yang pertama kalinya digelar. Mari kita dukung dan sukseskan dengan menjalankan tugas yang telah ditetapkan,” ujar Sofyan. Ia juga menekankan bahwa acara ini akan dihadiri oleh ratusan masyarakat dari berbagai lintas agama, yang mencerminkan kerukunan umat beragama di Kota Medan, provinsi Sumut, dan nasional.

Dalam FKUB EXPO, akan diadakan berbagai kegiatan, termasuk pameran UMKM, bazaar kuliner, talkshow, fun walk, serta lomba debat kerukunan dan lomba mewarnai. Muhammad Yasir Tanjung menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk menjalin dan merawat persaudaraan antar umat beragama di Kota Medan.

“Jika event ini sukses, kami berharap dapat menjadikannya agenda rutin setiap tahun,” kata Yasir.

Dengan semangat untuk memperkuat kerukunan umat beragama dan mendorong pertumbuhan ekonomi lokal, FKUB EXPO diharapkan dapat menjadi momentum positif bagi masyarakat Kota Medan. (R)

- Advertisement -

Hot this week

Pemerintah Biayai PPG PAI Kemenag, Waspada Penipuan

Jakarta (buseronline.com) - Kementerian Agama (Kemenag) menegaskan bahwa seluruh biaya...

Jaga Stabilitas Harga Gabah, Bupati Jombang Hadiri Panen Raya Padi

Jombang (buseronline.com) - Bupati Jombang, Warsubi SH MSi, bersama...

Pemprov Jabar Anggarkan Rp2,4 T untuk Perbaikan Jalan dan Jembatan

Bandung (buseronline.com) - Pemerintah Daerah Provinsi Jawa Barat mengalokasikan...

Gempa Guncang Myanmar, Kementan Tunjukkan Kepedulian Lewat Bantuan Pangan

Jakarta (buseronline.com) - Pemerintah Indonesia melalui Kementerian Pertanian (Kementan)...

Pemerintah Dorong Konsumsi Susu Nasional Lewat Program MBG di Cimahi

Cimahi (buseronline.com) - Pemerintah Indonesia terus memperkuat komitmennya dalam...

Topics

Pemerintah Biayai PPG PAI Kemenag, Waspada Penipuan

Jakarta (buseronline.com) - Kementerian Agama (Kemenag) menegaskan bahwa seluruh biaya...

Jaga Stabilitas Harga Gabah, Bupati Jombang Hadiri Panen Raya Padi

Jombang (buseronline.com) - Bupati Jombang, Warsubi SH MSi, bersama...

Pemprov Jabar Anggarkan Rp2,4 T untuk Perbaikan Jalan dan Jembatan

Bandung (buseronline.com) - Pemerintah Daerah Provinsi Jawa Barat mengalokasikan...

Gempa Guncang Myanmar, Kementan Tunjukkan Kepedulian Lewat Bantuan Pangan

Jakarta (buseronline.com) - Pemerintah Indonesia melalui Kementerian Pertanian (Kementan)...

Pemerintah Dorong Konsumsi Susu Nasional Lewat Program MBG di Cimahi

Cimahi (buseronline.com) - Pemerintah Indonesia terus memperkuat komitmennya dalam...

RSUD dr R Soetrasno Tetap Siaga Selama Libur Idul Fitri

Rembang (buseronline.com) - Selama masa cuti bersama Idul Fitri...

Indonesia Kirim Tim Medis dan Bantuan Kemanusiaan untuk Korban Gempa Myanmar

Jakarta (buseronline.com) - Pemerintah Indonesia mengirimkan Emergency Medical Team...

Timnas Indonesia Naik ke Peringkat 123 Dunia

Jakarta (buseronline.com) - Kabar menggembirakan datang dari dunia sepak...

Related Articles