Birubiru (buseronline.com) – Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan Bendungan Lau Simeme di Desa Rumah Gerat, Kecamatan Birubiru, Kabupaten Deliserdang, Sumut, Rabu.
Proyek yang dikerjakan selama enam tahun ini menghabiskan anggaran sebesar Rp1,76 T.
Presiden tiba di lokasi sekitar pukul 08.00 WIB menggunakan helikopter dan disambut meriah oleh ratusan pelajar yang mengibarkan bendera merah putih. Acara peresmian diawali dengan penampilan Tari Karo, kemudian dilanjutkan dengan penjelasan terkait denah dan site plan bendungan dari pihak Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR).
Dalam sambutannya, Jokowi menyebutkan bahwa Bendungan Lau Simeme merupakan bendungan ke-47 yang diresmikan selama masa jabatannya sebagai Presiden. Bendungan ini dibangun dengan luas genangan mencapai 125 hektare dan memiliki kapasitas tampung sebesar 21 juta meter kubik air.
“Bendungan ini akan mampu mereduksi banjir di Kota Medan dan Kabupaten Deliserdang serta menyediakan air baku bagi kedua wilayah tersebut. Selain itu, bendungan juga akan mengairi lahan persawahan di sekitarnya,” ujar Jokowi.
Presiden berharap agar bendungan ini dapat memberikan manfaat besar bagi masyarakat Sumut. Usai memberikan sambutan, Jokowi secara simbolis meresmikan Bendungan Lau Simeme dengan menekan sirene dan menandatangani prasasti, disaksikan oleh Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Pj Gubernur Sumut A Fatoni, dan Pj Bupati Deliserdang Wiriya Alrahman.
Setelah peresmian, Presiden melakukan peninjauan langsung ke lokasi bendungan dan berfoto bersama sejumlah pejabat daerah, termasuk Pj Sekda Deliserdang Citra E Capah, Kepala Dinas SDABMBK Janso Sipahutar, serta Kepala Bappeda Remus H Pardede. Jokowi juga berkesempatan berfoto bersama awak media yang meliput kegiatan tersebut.
Setelah seluruh rangkaian acara selesai, Presiden melanjutkan kunjungan kerjanya menuju Kisaran, Kabupaten Asahan. (R)