26 C
Medan
Jumat, November 22, 2024

Megawati Minta Maaf Tidak Hadir Pelantikan Prabowo Sebagai Presiden

Berita HariIni

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

Jakarta (buseronline.com) – Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri, menyampaikan permintaan maaf kepada Prabowo Subianto karena tidak bisa menghadiri pelantikannya sebagai Presiden RI, Minggu (20/10/2024). Permintaan maaf ini disampaikan melalui Ketua DPP PDIP, Ahmad Basarah, yang diutus secara khusus untuk menyampaikan pesan tersebut kepada Prabowo melalui Sekjen Partai Gerindra, Ahmad Muzani.

“Ibu Mega telah menugaskan saya secara khusus, Kamis (17/10/2024), untuk menyampaikan pesan dan amanat beliau kepada presiden terpilih Prabowo Subianto melalui Ketua MPR, yang juga Sekjen Gerindra, Ahmad Muzani,” ujar Basarah di kompleks parlemen saat acara pelantikan.

Selain permintaan maaf, Megawati juga mengucapkan selamat ulang tahun kepada Prabowo. Ia menjelaskan bahwa alasan ketidakhadirannya adalah kondisi kesehatannya yang belum pulih sepenuhnya setelah melakukan lawatan ke Rusia dan Uzbekistan. Saat napak tilas ke beberapa lokasi, terutama saat berziarah ke Makam Imam Bukhari di Uzbekistan, Megawati terpapar debu sehingga mengalami batuk yang dikhawatirkan dapat mengganggu jalannya prosesi pelantikan.

“Ibu Megawati merasa tidak pantas hadir jika kondisinya akan mengganggu prosesi pelantikan yang sangat penting ini. Beliau khawatir jika batuk dan flu yang masih dialami akan mengganggu suasana khidmat dalam pelantikan presiden,” kata Basarah.

Lebih lanjut, Basarah menambahkan bahwa Megawati bahkan harus mengenakan masker saat menghadiri sidang promosi doktor Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto di Universitas Indonesia, Jumat (18/10/2024), karena masih mengalami batuk.

Pelantikan Prabowo Subianto sebagai presiden, didampingi Gibran Rakabuming Raka sebagai wakil presiden, berlangsung di Gedung MPR RI, Senayan, Jakarta. Pasangan ini terpilih sebagai pemenang Pemilihan Presiden 2024 dengan perolehan suara 58,59 persen dari total suara sah nasional. Pelantikan dipimpin oleh Ketua MPR RI, Ahmad Muzani, dan berlangsung sejak pukul 10.00 WIB. (R)

Berita Lainnya

Berita Terbaru