27 C
Medan
Minggu, November 17, 2024

Timnas Indonesia Takluk 0-4 dari Jepang, Erick Thohir Minta Maaf dan Janjikan Evaluasi

Berita HariIni

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

Jakarta (buseronline.com) – Timnas Indonesia harus mengakui keunggulan Jepang dalam lanjutan babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Bertanding di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Jumat (15/11/2024), skuad Garuda asuhan Shin Tae-yong tumbang dengan skor telak 0-4.

Indonesia sebenarnya memiliki peluang emas di awal babak pertama lewat Ragnar Oratmangoen, namun gagal dikonversi menjadi gol.

Sebaliknya, Jepang membuka keunggulan melalui gol bunuh diri Justin Hubner pada menit ke-35, diikuti gol Takumi Minamino (40’), Hidemasa Morita (49’), dan Yukinari Sugawara (69’).

Kekalahan ini membuat Indonesia tetap terpuruk di posisi juru kunci klasemen dengan raihan tiga poin dari lima pertandingan.

Di sisi lain, Jepang semakin kokoh di puncak klasemen dengan koleksi 13 poin hasil dari empat kemenangan dan satu kekalahan.

Ketua Umum PSSI Erick Thohir menyampaikan permohonan maaf kepada masyarakat Indonesia atas hasil mengecewakan tersebut.

Dalam keterangannya usai pertandingan, Erick mengaku bertanggung jawab atas performa Timnas Indonesia sejauh ini.

“Saya bertanggung jawab tentu dengan prestasi yang dicapai PSSI sampai dengan hari ini. Mohon maaf kalau mengecewakan hasilnya, saya tahu euforia masyarakat. Tapi ini belum selesai,” ujar Erick, seperti dilansir dari PSSI.

Ia menegaskan bahwa masih ada lima pertandingan tersisa yang dapat dimanfaatkan untuk memperbaiki posisi.

“Target kami tetap posisi tiga atau empat. Kami akan maksimalkan laga berikutnya, terutama tiga pertandingan kandang,” katanya.

Ketika ditanya soal kemungkinan evaluasi terhadap pelatih Shin Tae-yong, Erick menyatakan hal tersebut adalah proses rutin.

“Semua pelatih pasti dievaluasi, tidak hanya Coach Shin. Kami terus mengevaluasi secara menyeluruh demi perbaikan,” ungkapnya.

Timnas Indonesia dijadwalkan menghadapi Arab Saudi, Selasa (19/11/2024). Erick menyatakan optimisme bahwa skuad Garuda tetap bisa memberikan perlawanan maksimal.

“Maunya pasti menang. Hari ini kita kalah, tapi kita akan evaluasi untuk laga berikutnya. Masih ada peluang dan kami akan terus berusaha,” tambah Erick.

Ia juga menyebut absennya Eliano Reijnders dalam daftar pemain cadangan sepenuhnya merupakan keputusan pelatih.

“Saya serahkan itu kepada pelatih. Tugas saya sebagai Ketua PSSI adalah memastikan pelatih terbaik dan pemain terbaik tersedia,” ungkapnya.

Kekalahan dari Jepang menjadi pengingat bagi skuad Garuda untuk bangkit dan memperbaiki performa di laga berikutnya demi menjaga asa lolos ke babak selanjutnya. (R)

Berita Lainnya

Berita Terbaru