28 C
Medan
Sabtu, November 30, 2024

Percepat Investasi di KEK dan PSN, Presiden Prabowo Prioritaskan Pembangunan Ekonomi

Berita HariIni

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

Jakarta (buseronline.com) – Presiden Prabowo Subianto memimpin rapat terbatas (ratas) yang membahas percepatan investasi di Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) dan progres Proyek Strategis Nasional (PSN) di Istana Merdeka, Jakarta, Selasa.

Dalam rapat tersebut, Presiden Prabowo mengarahkan jajarannya untuk mengoptimalkan pengembangan KEK yang telah memberikan kontribusi signifikan terhadap perekonomian Indonesia.

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto, mengungkapkan bahwa hingga kuartal ketiga 2024, KEK telah menarik investasi sebesar Rp242,5 T dan menciptakan lebih dari 151.000 lapangan pekerjaan melalui 394 perusahaan yang beroperasi di kawasan tersebut.

Airlangga menyebutkan, Presiden Prabowo mendorong untuk terus mengembangkan kawasan ini agar bisa menarik lebih banyak investasi, terutama setelah kunjungan luar negeri yang dilakukannya.

Selain membahas KEK, rapat juga mencakup progres 228 PSN yang sedang berjalan. Airlangga menambahkan, sebanyak 18 proyek PSN diperkirakan akan selesai pada akhir 2024, sementara 30 proyek lainnya ditargetkan rampung pada 2025.

Rapat ini juga menggarisbawahi pentingnya percepatan program-program pembangunan strategis demi mendukung pertumbuhan ekonomi yang lebih baik.

Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), dalam kesempatan tersebut menekankan pentingnya kolaborasi antar kementerian dalam mengawal pelaksanaan PSN dan KEK.

Ia mengapresiasi kerjasama antara Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian dan Kementerian Koordinator Bidang Infrastruktur yang telah memastikan bahwa program-program tersebut berjalan sesuai rencana.

“Kami berharap kolaborasi ini dapat memastikan keberlanjutan proyek-proyek strategis yang akan memberikan dampak positif bagi masyarakat dan perekonomian,” ujar AHY.

Rapat ini menegaskan komitmen Presiden Prabowo untuk terus mempercepat pembangunan infrastruktur dan menarik investasi guna meningkatkan daya saing ekonomi Indonesia. KEK dan PSN diharapkan menjadi pendorong utama bagi pertumbuhan ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan di masa depan. (R)

Berita Lainnya

Berita Terbaru