Selasa, Mei 20, 2025
28.5 C
Medan

Gerakan Bersih Narkoba Serentak Dicanangkan Pj Gubernur Sumut Agus Fatoni

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

Medan (buseronline.com) – Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Utara (Sumut), Agus Fatoni, mencanangkan Gerakan Bersih Narkoba (Bersinar) Serentak se-Sumut pada Jumat.

Kegiatan tersebut berlangsung di Aula Raja Inal Siregar, Kantor Gubernur Sumut, Medan, dengan dihadiri oleh Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) dan 4.500 relawan yang berkomitmen untuk memerangi narkoba.

Fatoni dalam sambutannya mengungkapkan bahwa gerakan ini sangat penting untuk menciptakan lingkungan yang bebas dari narkoba.

“Hari ini kita berkomitmen untuk memerangi narkoba. Terima kasih kepada semua pihak yang telah berperan serta dalam pemberantasan narkoba di Sumut,” ujarnya.

Menurut Fatoni, para relawan yang tergabung dalam gerakan ini diharapkan dapat menjadi contoh bagi masyarakat serta memberikan sosialisasi tentang bahaya narkoba.

Mereka juga diinstruksikan untuk melaporkan setiap peredaran narkoba yang ditemukan di masyarakat.

“Seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) juga harus menjadi teladan dalam memerangi narkoba, terutama di lingkungan masing-masing. Kerja sama dari semua pihak sangat penting dalam mewujudkan Sumut yang bebas narkoba,” tambahnya.

Fatoni menekankan bahwa dengan kerja sama yang solid, visi untuk menciptakan generasi emas 2045 yang bebas dari narkoba akan lebih mudah tercapai.

Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Provinsi Sumut, Ardan Noor, menjelaskan bahwa gerakan ini bertujuan untuk menggalakkan semangat antinarkoba di seluruh lapisan masyarakat.

“Kami telah merekrut 4.500 relawan dari 19 kabupaten/kota di Sumut. Mereka akan menjadi garda terdepan dalam memberantas narkoba dan mengubah kawasan yang terdampak narkoba menjadi kawasan bersih narkoba,” ujarnya.

Gerakan Bersih Narkoba ini juga dihadiri oleh Plt Sekretaris Daerah Provinsi Sumut Muhammad Armand Effendy Pohan, Forkopimda, serta Bupati dan Walikota. Selain itu, sekitar 3.500 relawan lainnya mengikuti acara ini secara daring.

Seluruh relawan, bersama dengan Pj Gubernur Agus Fatoni, mengikrarkan komitmen mereka untuk memerangi narkoba demi masa depan Sumut yang lebih baik. (R)

- Advertisement -

Hot this week

Harapan Bupati Taput: Ormas GSM Jadi Mitra Strategis Pemerintah

Siborongborong (buseronline.com) - Bupati Tapanuli Utara (Taput), Jonius Taripar...

Perkenalkan Digitalisasi di Sekolah, Rico Waas Sambut Positif Inisiatif Hackademy

Medan (buseronline.com) - Pemerintah Kota (Pemko) Medan menunjukkan komitmen...

Pemprov Sumut Serukan Mahasiswa Jauhi Judi Online

Medan (buseronline.com) - Pemerintah Provinsi Sumatera Utara (Pemprov Sumut)...

Teknologi IB, Andalan Kementan Percepat Pengembangan Kuda

Magetan (buseronline.com) - Kementerian Pertanian (Kementan) terus memperkuat inovasi...

Komitmen Presiden Prabowo: Perkuat Hubungan Strategis Indonesia–Thailand

Bangkok (buseronline.com) - Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, menegaskan...

Topics

Harapan Bupati Taput: Ormas GSM Jadi Mitra Strategis Pemerintah

Siborongborong (buseronline.com) - Bupati Tapanuli Utara (Taput), Jonius Taripar...

Perkenalkan Digitalisasi di Sekolah, Rico Waas Sambut Positif Inisiatif Hackademy

Medan (buseronline.com) - Pemerintah Kota (Pemko) Medan menunjukkan komitmen...

Pemprov Sumut Serukan Mahasiswa Jauhi Judi Online

Medan (buseronline.com) - Pemerintah Provinsi Sumatera Utara (Pemprov Sumut)...

Teknologi IB, Andalan Kementan Percepat Pengembangan Kuda

Magetan (buseronline.com) - Kementerian Pertanian (Kementan) terus memperkuat inovasi...

Komitmen Presiden Prabowo: Perkuat Hubungan Strategis Indonesia–Thailand

Bangkok (buseronline.com) - Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, menegaskan...

Perlindungan Peternak Ayam Mandiri, Kementan dan KPUN Bersinergi

Jakarta (buseronline.com) - Komunitas Peternakan Unggas Nasional (KPUN) menyatakan...

Stabilkan Harga Ayam Hidup, Kementan Fokus Kendalikan Produksi

Jakarta (buseronline.com) - Kementerian Pertanian Republik Indonesia menegaskan komitmennya...

Kolaborasi Peternak Rakyat dan Kemitraan Swasta, 1.213 Sapi Perah Bunting Hadir di Cilacap

Cilacap (buseronline.com) - Pemerintah terus menunjukkan komitmennya dalam membangun...

Related Articles