24 C
Medan
Rabu, Januari 1, 2025

Pj Sekda Apresiasi Dedikasi dan Kerja Keras Pengurus Kwarcab Gerakan Pramuka Kota Medan

Berita HariIni

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

Medan (buseronline.com) – Penjabat Sekretaris Daerah (Pj Sekda) Kota Medan, Topan Obaja Putra Ginting, yang juga menjabat sebagai Ketua Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Kota Medan, mengapresiasi dedikasi dan kerja keras jajaran pengurus Kwarcab sepanjang tahun 2024.

Dalam rapat Konsolidasi Pengurus Kwarcab Gerakan Pramuka Kota Medan yang berlangsung di ruang rapat II Kantor Wali Kota Medan, Jumat, Topan menyampaikan terima kasih atas komitmen pengurus dalam menyukseskan berbagai kegiatan Pramuka. “Terima kasih kepada seluruh pengurus atas dedikasi dan kerja keras sehingga kita dapat melaksanakan berbagai kegiatan Pramuka di tahun ini,” ujarnya.

Topan juga memuji keberhasilan program orientasi kepramukaan dan Kursus Mahir Dasar (KMD) yang mendapat sambutan positif dari masyarakat. Menurutnya, kegiatan ini membuktikan bahwa Pramuka tidak hanya menjadi ajang pembelajaran tetapi juga wadah untuk meningkatkan rasa nasionalisme dan patriotisme.

“Minat masyarakat terhadap Pramuka cukup besar. Ini menunjukkan bahwa kegiatan Pramuka memberikan manfaat nyata bagi peningkatan pengetahuan dan rasa cinta Tanah Air,” tambahnya.

Dalam kesempatan itu, Topan meminta seluruh pengurus untuk terus mendukung dan menyukseskan program-program kepramukaan yang telah direncanakan. Ia juga menegaskan kesiapannya membantu mengatasi kendala yang mungkin muncul, terutama yang berkaitan dengan koordinasi lintas pihak.

Selain itu, ia mengimbau agar fasilitas di Lapangan Cadika dimanfaatkan secara optimal untuk berbagai kegiatan kepramukaan. “Sebagai pengurus, kita harus memanfaatkan fasilitas yang ada untuk mendukung kegiatan Pramuka,” ucapnya.

Topan juga menyampaikan bahwa Wali Kota Medan Bobby Nasution, selaku Ketua Majelis Pembimbing Cabang (Ka Mabicab), terus memberikan dukungan penuh terhadap Gerakan Pramuka Kota Medan.

Menutup rapat, Topan mengingatkan pentingnya persiapan matang untuk agenda Musyawarah Cabang (Muscab) yang akan digelar pada tahun 2025. “Muscab ini harus dipersiapkan dengan baik agar Gerakan Pramuka Kota Medan dapat terus berkembang dan menjadi lebih baik di masa mendatang,” tutupnya. (R)

Berita Lainnya

Berita Terbaru