![](https://buseronline.com/wp-content/uploads/2024/11/natal.jpeg)
Brest (buseronline.com) – Paris Saint-Germain (PSG) menunjukkan dominasinya dengan kemenangan 3-0 atas Brest dalam leg pertama play-off fase gugur Liga Champions 2024/2025.
Laga yang berlangsung di Stade du Roudourou, Rabu, dini hari WIB ini menjadi bukti ketangguhan tim asuhan Luis Enrique.
Gol-gol kemenangan PSG dicetak oleh Vitinha melalui penalti di menit ke-21 serta dua gol dari Ousmane Dembele di menit ke-45 dan 66.
Kemenangan ini menjadi modal penting bagi PSG untuk menghadapi leg kedua di Parc des Princes pekan depan. Sejak awal laga, PSG langsung menguasai permainan.
Dominasi mereka membuahkan hasil di menit ke-21 setelah wasit menunjuk titik putih akibat handball yang dilakukan pemain Brest, Pierre Lees-Melou.
Vitinha yang menjadi eksekutor menjalankan tugasnya dengan baik dan membawa PSG unggul 1-0.
Meski Brest mencoba memberikan perlawanan, mereka kesulitan menembus pertahanan PSG. Bahkan, mereka nyaris mencetak gol di menit ke-36 ketika sundulan Sima membentur tiang gawang.
Menjelang turun minum, PSG menggandakan keunggulan. Kali ini, Ousmane Dembélé mencetak gol setelah menerima umpan dari Achraf Hakimi. Winger asal Prancis itu melepaskan tembakan mendatar yang tak mampu dihalau kiper Brest.
PSG pun unggul 2-0 saat turun minum. Di babak kedua, PSG tetap mendominasi. Mereka sempat mencetak gol di menit ke-52, tetapi dianulir VAR karena offside.
Namun, dominasi PSG akhirnya berbuah gol ketiga di menit ke-66. Dembele kembali mencetak gol setelah mencuri bola dari bek Brest dan menuntaskannya dengan tembakan akurat ke sudut bawah gawang.
Setelah gol ketiga, tempo pertandingan mulai menurun. PSG tampak puas dengan keunggulan, sementara Brest kesulitan menciptakan peluang. Tambahan waktu lima menit tidak mengubah skor. PSG menutup pertandingan dengan kemenangan 3-0.
Kemenangan ini menjadi langkah besar bagi PSG untuk lolos ke babak 16 besar. Dengan keunggulan tiga gol, mereka hanya perlu menjaga performa di leg kedua pada 19 Februari mendatang di Parc des Princes.
Pelatih Luis Enrique pun memuji performa Dembele, yang kini telah mencetak 18 gol dalam 11 pertandingan terakhir. “Dia sedang berada dalam performa terbaiknya dan menunjukkan kepercayaan diri yang luar biasa,” ujar Enrique.
Dengan modal ini, PSG semakin percaya diri melangkah ke babak berikutnya dan terus menjaga asa untuk meraih gelar Liga Champions musim ini. (R)