30 C
Medan
Rabu, Maret 12, 2025

Espanyol dan Girona Berbagi Poin dalam Duel Tim Papan Bawah

Berita HariIni

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

Barcelona (buseronline.com) – Laga antara dua tim papan bawah, Espanyol dan Girona, berakhir imbang 1-1 setelah Cristhian Stuani mencetak gol dari titik penalti di menit-menit akhir pertandingan La Liga, Selasa dini hari WIB.

Bertanding di Stadion RCDE, Girona tampil dominan sejak awal dengan Arthur Melo dan Ivan Martin mengontrol jalannya laga. Meski begitu, tim tamu kesulitan membongkar pertahanan Espanyol.

Justru tuan rumah yang lebih dulu mengancam menjelang akhir babak pertama melalui aksi Javi Puado, yang memaksa kiper Girona, Paulo Gazzaniga, melakukan penyelamatan gemilang. Skor kacamata bertahan hingga turun minum.

Di babak kedua, Espanyol langsung tancap gas. Mereka berhasil memecah kebuntuan pada menit ke-49 setelah Jofre Carreras sukses menembus pertahanan Girona dan menjebol gawang lawan.

Tertinggal satu gol, Girona meningkatkan intensitas serangan selama 20 menit terakhir. Namun, penampilan gemilang kiper Espanyol, Joan Garcia, membuat gawang tuan rumah tetap aman.

Sayangnya, kemenangan Espanyol buyar setelah wasit menghadiahkan penalti untuk Girona menyusul pelanggaran Urko Gonzales terhadap Viktor Tsygankov di kotak terlarang.

Cristhian Stuani, yang menjadi eksekutor, sukses menjalankan tugasnya dan menyamakan kedudukan menjadi 1-1.

Hasil imbang ini memperpanjang rekor tanpa kemenangan Girona menjadi lima laga beruntun.

Mereka kini menduduki peringkat 13 klasemen La Liga dengan 33 poin, hanya unggul tujuh poin dari zona degradasi.

Sementara itu, Espanyol menjaga rekor tak terkalahkan di kandang dalam delapan laga, tetapi mereka masih berada di posisi 15 klasemen, hanya dua poin di atas zona degradasi.

Hasil ini membuat kedua tim masih harus berjuang keras untuk menjauhi ancaman degradasi di sisa musim ini. (R)

Berita Lainnya

Berita Terbaru