Minggu, April 27, 2025
26 C
Medan

Wakil Wali Kota Medan Mulai Berkantor di RS Pirngadi, Siap Benahi Pelayanan

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

Medan (buseronline.com) – Wakil Wali Kota Medan Zakiyuddin Harahap resmi mulai berkantor di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Dr Pirngadi Medan, Senin (17/3/2025).

Keputusan ini diambil sebagai langkah konkret dalam meningkatkan pelayanan kesehatan di rumah sakit milik Pemerintah Kota Medan tersebut.

Zakiyuddin menegaskan bahwa dirinya tidak memiliki jadwal khusus untuk berkantor di RS Pirngadi. Ia memastikan akan berada di sana setiap hari, meski belum menetapkan jam kerja yang pasti.

“Tidak ada hari khusus berkantor di sini. Saya akan datang kapan ada waktu, karena saya juga berkeliling ke tempat lain. Bisa saja tengah malam, pagi, atau sore, jadi fleksibel saja,” ujarnya.

Pada hari pertama berkantor, Zakiyuddin langsung meninjau berbagai fasilitas untuk memahami penyebab kurangnya minat masyarakat berobat ke RS Pirngadi. Sejumlah masalah yang menjadi perhatiannya antara lain penerangan yang kurang memadai di sekitar rumah sakit.

Dahan pohon yang menjulur ke area parkir dan perlu dipangkas untuk kenyamanan pengunjung.

Tata letak bangunan dan peralatan yang kurang rapi, seperti mesin genset dan pendingin udara (AC) yang ditempatkan di bagian depan rumah sakit.

Kurangnya identitas visual rumah sakit, sehingga masyarakat sulit mengenali RS Pirngadi sebagai rumah sakit utama Pemko Medan.

Zakiyuddin juga mengunjungi beberapa fasilitas lainnya, termasuk gedung cuci darah, tempat laundry, serta dapur yang menyiapkan makanan bagi pasien. Ia menyoroti gedung VIP yang dulu ramai tetapi kini telah ditutup.

“Dengan luas 3,8 hektare, RS Pirngadi harus dibenahi secara bertahap agar kembali menjadi pilihan utama masyarakat,” katanya.

Selain fasilitas, Wakil Wali Kota juga menyoroti keamanan dan sistem parkir rumah sakit. Saat ini, jumlah satpam hanya 20 orang, sehingga ia menilai perlu adanya peningkatan personel.

Selain itu, ia berencana menerapkan sistem e-parking untuk meningkatkan keamanan dan pendapatan rumah sakit.

Zakiyuddin juga menyoroti kebersihan RS Pirngadi. Menurutnya, beberapa kamar mandi sudah diperbaiki, tetapi masih ada kendala lain, seperti kurangnya tenaga kerja cleaning service yang saat ini hanya berjumlah 45 orang.

Langkah Wakil Wali Kota ini menunjukkan komitmen Pemerintah Kota Medan dalam meningkatkan pelayanan kesehatan bagi masyarakat. Dengan turun langsung ke lapangan, diharapkan berbagai permasalahan di RS Pirngadi dapat segera diatasi dan kualitas pelayanan semakin baik. (P3)

- Advertisement -

Hot this week

Tinjau Pelaksanaan UTBK-SNBT 2025 di USU, Rektor Tegaskan Sanksi Hukum Bagi Pelaku Ujian yang Curang

Medan (buseronline.com) - Universitas Sumatera Utara (USU) memulai pelaksanaan...

Kemitraan Strategis Indonesia dan World Bank Semakin Diperkuat

Jakarta (buseronline.com) - Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengadakan...

Komitmen Kerja Sama Adil dan Berimbang: Menteri Keuangan Bertemu Pimpinan Freeport-McMoRan

Jakarta (buseronline.com) - Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati bersama...

KSSK: Sistem Keuangan Indonesia Tetap Stabil di Triwulan I 2025 Meski Menghadapi Tantangan Global

Jakarta (buseronline.com) - Komite Stabilitas Sistem Keuangan (KSSK) menyatakan...

Wamendiktisaintek: UBT Perlu Menjadi Penggerak Inovasi di Kampus Daerah Perbatasan

Tarakan (buseronline.com) - Wakil Menteri Pendidikan Tinggi, Sains, dan...

Topics

Tinjau Pelaksanaan UTBK-SNBT 2025 di USU, Rektor Tegaskan Sanksi Hukum Bagi Pelaku Ujian yang Curang

Medan (buseronline.com) - Universitas Sumatera Utara (USU) memulai pelaksanaan...

Kemitraan Strategis Indonesia dan World Bank Semakin Diperkuat

Jakarta (buseronline.com) - Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengadakan...

Komitmen Kerja Sama Adil dan Berimbang: Menteri Keuangan Bertemu Pimpinan Freeport-McMoRan

Jakarta (buseronline.com) - Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati bersama...

KSSK: Sistem Keuangan Indonesia Tetap Stabil di Triwulan I 2025 Meski Menghadapi Tantangan Global

Jakarta (buseronline.com) - Komite Stabilitas Sistem Keuangan (KSSK) menyatakan...

Wamendiktisaintek: UBT Perlu Menjadi Penggerak Inovasi di Kampus Daerah Perbatasan

Tarakan (buseronline.com) - Wakil Menteri Pendidikan Tinggi, Sains, dan...

Wamen Fauzan: UTBK SNBP 2025 Menjadi Ajang Pembentukan Karakter, Bukan Sekadar Kompetisi Akademik

Tarakan (buseronline.com) - Wakil Menteri Pendidikan Tinggi, Sains, dan...

ICE Institute Menegaskan Perannya sebagai Pusat Pembelajaran Daring Terkemuka di Indonesia dan Global

Jakarta (buseronline.com) - Indonesia Cyber Education Institute (ICE Institute)...

Peresmian Gereja Oikumene Lobu Siregar, Bupati JTP: Tempat Menumbuhkan Karakter dan Kebersamaan

Tarutung (buseronline.com) - Sebuah gereja oikumene di Lobu Siregar,...

Related Articles