Tarutung (buseronline.com) – Pemerintah Kabupaten Tapanuli Utara menunjukkan komitmennya terhadap pelestarian lingkungan dan pengembangan pariwisata berkelanjutan. Hal ini ditandai dengan aksi penanaman 500 bibit pohon di kawasan wisata rohani Salib Kasih, Kamis (10/4/2025).
Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Bupati Tapanuli Utara, Jonius Taripar Parsaoran (JTP) Hutabarat, bersama Wakil Bupati Deni Lumbantoruan. Mereka didampingi oleh Kepala Dinas Pariwisata Sasma Hamonangan Situmorang, sejumlah pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait, serta Camat Siatasbarita.
Jenis pohon yang ditanam terdiri atas 150 bibit pohon suren, 150 pohon pinus, dan 200 pohon mahoni. Penanaman ini bertujuan menjaga kelestarian lingkungan di sekitar Salib Kasih sekaligus sebagai langkah mitigasi terhadap potensi bencana longsor.
“Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian kita terhadap lingkungan sekaligus mendukung sektor pariwisata yang berkelanjutan dan ramah lingkungan,” ujar Bupati JTP Hutabarat di sela-sela kegiatan.
Usai penanaman pohon, Bupati dan rombongan meninjau lokasi wisata Salib Kasih dalam rangka memantau langsung persiapan pelaksanaan Napak Tilas Paskah Nasional Tahun 2025 yang akan digelar pada 25 April mendatang.
Dalam arahannya, Bupati meminta Dinas Pariwisata dan jajarannya untuk terus mengembangkan ide-ide kreatif guna meningkatkan kunjungan wisatawan ke Tapanuli Utara, khususnya ke Salib Kasih sebagai salah satu destinasi wisata rohani unggulan.
“Saya minta agar dibuat event-event menarik di Salib Kasih yang bisa menjadi daya tarik bagi masyarakat dan wisatawan untuk datang berkunjung. Jangan hanya mengandalkan potensi alam dan sejarahnya, tapi juga harus ada terobosan kegiatan yang bisa menghidupkan kawasan ini,” tegasnya.
Rangkaian kegiatan ditutup dengan peninjauan fasilitas di sekitar Salib Kasih dan dialog dengan pihak-pihak terkait yang terlibat dalam persiapan acara Paskah Nasional 2025. (R)