Jumat, April 25, 2025
25.9 C
Medan

Arab Saudi Singkirkan Jepang Lewat Adu Penalti, Lolos ke Semifinal Piala Asia U-17 2025

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

Taif (buseronline.com) – Timnas U-17 Arab Saudi berhasil melaju ke semifinal Piala Asia U-17 2025 setelah menyingkirkan Jepang dalam laga dramatis di Okadh Sport Club Stadium, Taif, Minggu.

Setelah bermain imbang 2-2 dalam waktu normal, The Green Falcons menang 3-2 melalui babak adu penalti. Pertandingan berlangsung ketat sejak awal.

Jepang membuka keunggulan lebih dulu pada menit ke-5 lewat eksekusi penalti Taiga Seguchi, usai Abubaker Saeed melakukan handball yang terkonfirmasi melalui VAR.

Arab Saudi merespons cepat. Pada menit ke-17, mereka mendapat penalti setelah Abdulaziz Al Fawaz dijatuhkan Makoto Himeno di kotak terlarang.

Abubaker Saeed menebus kesalahannya dengan mencetak gol penyeimbang dari titik putih. Tuan rumah kemudian membalikkan keadaan pada menit ke-37.

Umpan matang Abdulrahman Sufyani sukses diteruskan Sabri Dahal dengan sepakan jarak dekat yang tak mampu dibendung kiper Jepang. Skor 2-1 bertahan hingga turun minum.

Memasuki babak kedua, Jepang tampil lebih agresif. Masuknya Hiroto Asada memperkuat lini depan mereka.

Usaha Jepang berbuah hasil di menit ke-72 saat Asada menyambut umpan Daichi Tani dan mencetak gol penyama kedudukan, membuat skor menjadi 2-2.

Hingga 90 menit waktu normal berakhir, skor tetap imbang dan pertandingan dilanjutkan ke babak adu penalti. Di sinilah Arab Saudi tampil lebih tenang.

Tiga algojo Jepang-Yuito Kamo, Shota Fujii, dan Ryota Hariu gagal menuntaskan tugasnya, sementara Arab Saudi berhasil mencetak tiga gol.

Kemenangan ini memastikan langkah Arab Saudi ke babak semifinal Piala Asia U-17 2025 dan menambah semangat mereka untuk meraih gelar di kandang sendiri. (R)

- Advertisement -

Hot this week

Diskusi Interaktif, PLN Ajak Mahasiswa Pahami Peran Strategis Pemanfaatan EBT dalam Sistem Kelistrikan Nasional

Medan (buseronline.com) - PLN Unit Induk Distribusi (UID) Sumatera...

Karya Warga Binaan Tuai Apresiasi Kalapas Pancurbatu di IPPA Fest 2025

Jakarta (buseronline.com) - Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA...

Pemprov Sumut Dukung Swasembada Pangan Lewat Gerakan Tanam Padi Serentak

Deliserdang (buseronline.com) - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Utara (Sumut),...

Wamenkeu Thomas: Indonesia Tetap Optimis Hadapi Perang Tarif

Jakarta (buseronline.com) - Wakil Menteri Keuangan (Wamenkeu) Thomas Djiwandono...

Lawan Alih Fungsi, Ahmad Luthfi Perkuat Perlindungan Lahan HijauL

Klaten (buseronline.com) - Gubernur Jawa Tengah, Ahmad Luthfi, menegaskan...

Topics

Karya Warga Binaan Tuai Apresiasi Kalapas Pancurbatu di IPPA Fest 2025

Jakarta (buseronline.com) - Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA...

Pemprov Sumut Dukung Swasembada Pangan Lewat Gerakan Tanam Padi Serentak

Deliserdang (buseronline.com) - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Utara (Sumut),...

Wamenkeu Thomas: Indonesia Tetap Optimis Hadapi Perang Tarif

Jakarta (buseronline.com) - Wakil Menteri Keuangan (Wamenkeu) Thomas Djiwandono...

Lawan Alih Fungsi, Ahmad Luthfi Perkuat Perlindungan Lahan HijauL

Klaten (buseronline.com) - Gubernur Jawa Tengah, Ahmad Luthfi, menegaskan...

Pameran Warisan Budaya Indonesia–Saudi Hadir di Istiqlal, Dibuka Gratis 24 April

Jakarta (buseronline.com) - Pemerintah Indonesia bekerja sama dengan Kerajaan...

Menag: Pendidikan Harus Utamakan Nilai Rububiyah, Bukan Sekadar Logika

Pekanbaru (buseronline.com) - Menteri Agama (Menag) RI, Nasaruddin Umar,...

Wujudkan Sekolah Rakyat, Pemkab Wonogiri Sediakan 7,6 Hektare Lahan

Wonogiri (buseronline.com) - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Wonogiri menyiapkan lahan...

Related Articles