Sabtu, April 19, 2025
27.4 C
Medan

Ketua Dewan Ekonomi Nasional Kunjungi Kawasan Danau Toba, Soroti Peran Strategis DEL untuk Masa Depan Anak Bangsa

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

Balige (buseronline.com) – Ketua Dewan Ekonomi Nasional Republik Indonesia, Luhut Binsar Panjaitan (LBP), melakukan kunjungan kerja ke kawasan Danau Toba, Rabu (16/4/2025), bersama sejumlah gubernur dan kepala daerah dari berbagai provinsi di Indonesia.

Kunjungan ini bertujuan untuk meninjau langsung perkembangan dua institusi pendidikan unggulan, yaitu Institut Teknologi Del (IT Del) dan SMA Unggul Del, yang terletak di Laguboti, Kabupaten Toba, Sumatera Utara.

Turut hadir dalam rombongan kunjungan kerja tersebut Gubernur Sumatera Utara Bobby Nasution, Gubernur Papua Mayjen TNI (Purn) Ramses Limbong, Gubernur Papua Barat Dominggus Mandacan, Gubernur Papua Barat Daya Elisa Kambu, Gubernur Maluku Utara Sherly Tjoanda, serta sejumlah Wakil Gubernur dan perwakilan dari provinsi lainnya.

Di tingkat lokal, Bupati Tapanuli Utara Nikson Nababan, Wakil Bupati Deni Parlindungan Lumbantoruan, Bupati Toba Efendy Napitupulu, dan Wakil Bupati Audy Murphy Sitorus turut mendampingi kegiatan.

Dalam kesempatan tersebut, Luhut dan rombongan disambut oleh pimpinan serta civitas akademika IT Del dan SMA Unggul Del.

Mereka meninjau langsung fasilitas pendidikan serta berdialog dengan para siswa dan tenaga pendidik.

Setelah peninjauan, kegiatan dilanjutkan dengan sesi paparan mengenai kontribusi dan dampak pendidikan Del terhadap pembangunan sumber daya manusia, khususnya di kawasan Danau Toba dan Sumatera Utara secara umum.

Paparan tersebut menyoroti bagaimana pendidikan berbasis teknologi, nilai, dan karakter mampu membentuk generasi muda yang unggul dan siap bersaing di tingkat nasional maupun global.

Dalam arahannya, LBP menyampaikan bahwa kehadiran Institut Teknologi Del dan SMA Unggul Del adalah bentuk nyata investasi jangka panjang dalam bidang pendidikan yang sangat strategis bagi masa depan bangsa.

“Pendidikan adalah kunci utama dalam pembangunan ekonomi nasional. Apa yang dilakukan Del ini adalah contoh konkret bagaimana pendidikan bisa bersinergi dengan potensi lokal untuk melahirkan generasi muda yang cerdas, berkarakter, dan berdaya saing,” ujar LBP.

Ia juga mengajak seluruh kepala daerah yang hadir untuk menjadikan Del sebagai model dalam membangun ekosistem pendidikan berkualitas di daerah masing-masing, sebagai fondasi utama dalam meningkatkan daya saing nasional.

Kunjungan ini menjadi momentum penting untuk memperkuat kolaborasi antara dunia pendidikan dan pembangunan ekonomi, serta menunjukkan komitmen pemerintah dalam mendukung lembaga pendidikan yang memiliki visi jangka panjang demi kemajuan generasi muda Indonesia. (T1)

- Advertisement -

Hot this week

MU Singkirkan Lyon Secara Dramatis, Lolos ke Semifinal Liga Europa!

Manchester (buseronline.com) - Manchester United (MU) memastikan tiket ke...

Tottenham Tundukkan Frankfurt 1-0, Lolos ke Semifinal Liga Europa

Frankfurt (buseronline.com) - Tottenham Hotspur memastikan langkah mereka ke...

Gol Nico Williams Akhiri Perjalanan Rangers di Liga Europa, Athletic Bilbao Melaju ke Semifinal

Bilbao (buseronline.com) - Mimpi Rangers untuk kembali tampil di...

Ketua KPK: Korupsi Bukan Budaya, Perlu Sinergi Tangguh Antara KPK dan Polri

Jakarta (buseronline.com) - Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Setyo...

Dorong Bisnis Bersih, KPK Gelar Bimtek Integritas Dunia Usaha di Blitar

Blitar (buseronline.com) - Di tengah kondisi ekonomi global yang...

Topics

MU Singkirkan Lyon Secara Dramatis, Lolos ke Semifinal Liga Europa!

Manchester (buseronline.com) - Manchester United (MU) memastikan tiket ke...

Tottenham Tundukkan Frankfurt 1-0, Lolos ke Semifinal Liga Europa

Frankfurt (buseronline.com) - Tottenham Hotspur memastikan langkah mereka ke...

Gol Nico Williams Akhiri Perjalanan Rangers di Liga Europa, Athletic Bilbao Melaju ke Semifinal

Bilbao (buseronline.com) - Mimpi Rangers untuk kembali tampil di...

Ketua KPK: Korupsi Bukan Budaya, Perlu Sinergi Tangguh Antara KPK dan Polri

Jakarta (buseronline.com) - Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Setyo...

Dorong Bisnis Bersih, KPK Gelar Bimtek Integritas Dunia Usaha di Blitar

Blitar (buseronline.com) - Di tengah kondisi ekonomi global yang...

Negosiasi Tarif Dagang Jadi Pembahasan Pertemuan Menkeu dan Dubes AS

Jakarta (buseronline.com) - Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati...

Related Articles