Kamis, April 17, 2025
25 C
Medan

Piala Dunia 2022, Skor Uruguay Lawan Korea Selatan 0-0

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

Al Rayyan (buseronline.com) – Matchday pertama Grup H Piala Dunia 2022 mempertemukan Uruguay melawan Korea Selatan di Education City Stadium, Kamis (24/11/2022) malam WIB.

Uruguay vs Korea Selatan berjalan sengit sampai menit ke-75. Kedua tim saling jual beli serangan. Taegeuk Warriors tampil lebih baik di 10 menit awal dengan pemainan cepatnya.

Uruguay dalam periode waktu tersebut terlihat kerepotan. Barisan pemain belakang harus berjibaku untuk menyapu bola dari umpan silang Korea Selatan.

Permainan Uruguay perlahan membaik selepas 15 menit. Ada pula peluang dari Federico Valverde yang nyaris berbuah gol.

Korea Selatan terlihat lebih mengandalkan zone marking saat Uruguay menguasai bola. Cara tersebut sejauh ini membuat Korea Selatan lebih baik dan memaksa Uruguay beberapa kali memainkan umpan lambung.

Pada menit ke-22, Uruguay nyaris merobek gawang Korea Selatan. Sebuah umpan silang dari Luis Suarez terlambat sepersekian detik disambar Darwin Nunez yang ada di mulut gawang.

Son Heung-min mengacak-acak sisi kanan pertahanan Uruguay di menit ke-25. Dia kemudian melakukan tusukan ke kotak penalti dan melepaskan tembakan, namun bola dapat diblok lawan.

Uruguay melakuakn serangan balik di menit ke-27. Mathias Olivera menggiring bola sampai mendekat kotak penalti dan menyodorkan bola ke sisi kiri yang ada Nunez. Laju bola terlalu deras hingga bisa lebih dulu ditangkap kiper Kim Seung-gyu.

Korea Selatan melewatkan peluang emas di menit ke-34. Dalam posisi yang sudah bebas di kotak penalti, Ui-jo Hwang gagal mengarahkan bola tembakannya ke gawang.

Uruguay nyaris merobek gawang Korea Selatan di menit ke-42. Bola sundulan Diego Godin dari hasil sepak pojok masih membentur tiang gawang. Skor 0-0 bertahan sampai turun minum.

10 menit awal babak kedua berjalan sangat menarik. Uruguay dan Korea Selatan saling bergantian melancarkan serangan, namun belum menghasilkan gol.

Darwin Nunez berhasil lepas dari kawalan pemain dan menyisi sisi kanan pertahanan Korea Selatan di menit ke-62. Striker milik Liverpool itu kemudian melakukan tusukan ke dalam kotak penalti, namun usahanya terhenti setelah bola yang berusaha disodorkan ditahan kiper.

Uruguay menambah tenaga baru di lini depan pada menit ke-64. Suarez ditarik keluar dan Edinson Cavani masuk.

Korea Selatan menumpuk pemain di sepertiga akhir pertahanan pada menit ke-70. Uruguay kesulitan membongkarnya dan umpan-umpan silang coba dimainkan, namun masih juga bisa dimentahkan lawan.

Pertahanan Uruguay kocar-kacir di menit ke-74. Sebuah serangan dari Korea Selatan menghadirkan kemelut, yang bisa diatasi oleh Diego Godin cs.

- Advertisement -

Hot this week

Erick Thohir Apresiasi Garuda Muda, Fokuskan Pembinaan Jelang Piala Dunia U-17 2025

Jakarta (buseronline.com) - Ketua Umum PSSI Erick Thohir menyampaikan...

Barcelona Lolos ke Semifinal Liga Champions Meski Kalah dari Dortmund

Dortmund (buseronline.com) - Barcelona memastikan tiket ke semifinal Liga...

Aston Villa Kalahkan PSG 3-2, Tapi Gagal Lolos ke Semifinal Liga Champions

Birmingham (buseronline.com) - Aston Villa tampil heroik saat menjamu...

Brigjen Eko Hadi Santoso Tancap Gas, Sita 192 Kg Sabu dan Targetkan Bongkar Jaringan Narkoba Internasional

Jakarta (buseronline.com) - Baru beberapa hari menjabat sebagai Direktur...

Operasi Ketupat 2025 Berhasil Tekan Kecelakaan dan Fatalitas, Angka Turun Signifikan

Jakarta (buseronline.com) - Kepolisian Republik Indonesia melalui Korps Lalu...

Topics

Erick Thohir Apresiasi Garuda Muda, Fokuskan Pembinaan Jelang Piala Dunia U-17 2025

Jakarta (buseronline.com) - Ketua Umum PSSI Erick Thohir menyampaikan...

Barcelona Lolos ke Semifinal Liga Champions Meski Kalah dari Dortmund

Dortmund (buseronline.com) - Barcelona memastikan tiket ke semifinal Liga...

Aston Villa Kalahkan PSG 3-2, Tapi Gagal Lolos ke Semifinal Liga Champions

Birmingham (buseronline.com) - Aston Villa tampil heroik saat menjamu...

Operasi Ketupat 2025 Berhasil Tekan Kecelakaan dan Fatalitas, Angka Turun Signifikan

Jakarta (buseronline.com) - Kepolisian Republik Indonesia melalui Korps Lalu...

Polri dan Bea Cukai Gagalkan Penyelundupan 192 Kg Sabu di Aceh, Satu Kurir Ditangkap

Jakarta (buseronline.com) - Tim Satuan Tugas (Satgas) NIC Direktorat...

PWI Dukung Program Rumah Bersubsidi untuk Wartawan, Tak Ganggu Independensi Pers

Jakarta (buseronline.com) - Ketua Umum PWI Pusat Hendry Ch...

Ketua Dewan Ekonomi Nasional Kunjungi Kawasan Danau Toba, Soroti Peran Strategis DEL untuk Masa Depan Anak Bangsa

Balige (buseronline.com) - Ketua Dewan Ekonomi Nasional Republik Indonesia,...

Related Articles