28 C
Medan
Minggu, November 24, 2024

Maroko Petik 2-0 dari Belgia di Laga Kedua Grup F Piala Dunia 2022

Berita HariIni

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

Qatar (buseronline.com) Maroko memetik kemenangan dari Belgia dalam duel panas laga kedua Grup F Piala Dunia 2022, Minggu (27/11/2022). Tiga poin dibungkus Maroko dengan skor meyakinkan 2-0.

Pertandingan di Al Thumama Stadium berlangsung sengit antara dua tim kuat. Laga berlangsung dengan intensitas tinggi sejak awal, Maroko membuat Belgia kerepotan.

Laga sempat terkunci 0-0 di babak pertama, sampai akhirnya Maroko memecah kebuntuan di babak kedua. Dua gol kemenangan Maroko dicetak oleh Abdelhamid Sabiri (73′) dan Zakaria Aboukhlal (90+2′).

Hasil ini memanaskan persaingan di Grup F Piala Dunia 2022. Maroko menyalip Belgia ke puncak klasemen sementara.

Belgia coba mendominasi permainan sejak laga dimulai, tapi Maroko melawan dengan garis tekanan tinggi. 10 menit pertama laga langsung berjalan dengan tempo tinggi, kedua tim bergantian membangun serangan.

Al Thumama Stadium diramaikan gemuruh fans Maroko yang memberikan dukungan luar biasa. Pemain-pemain Belgia mendapatkan siulan negatif setiap kali membawa bola. Masuk menit ke-15, Belgia mulai membelah pertahanan lawan.

Belgia boleh dominan, tapi Maroko juga sangat berbahaya. Serangan-serangan balik Maroko mulai menyulitkan pertahanan Belgia. Menit ke-30, momentum ada di kaki pemain-pemain Maroko.

Tekanan intens yang dimainkan Maroko membuat Belgia kesulitan mengalirkan bola. Umpan-umpan Belgia terlalu lambat dan mudah dibaca lawan. Maroko tampak semakin percaya diri.

Menit ke-45+2, Maroko sempat mencetak gol. Tendangan bebas Ziyech menghujam keras gawang Courtois. Skuad Maroko sempat melakukan selebrasi, sayangnya gol harus dianulir. VAR memastikan bahwa Saiss berada di posisi Offside ketika bola terlepas dari kaki Ziyech.

Gol Maroko, meski dianulir, jelas mengejutkan Belgia. Skor 0-0 mengantar para pemain ke ruang ganti.

Pertandingan dilanjutkan kembali dengan tempo yang sama persis seperti babak pertama. Kedua tim tampak lebih energik sejak keluar dari ruang ganti. Tekel-tekel keras, permainan berjalan terbuka.

Belgia masih kesulitan menyambungkan bola dalam membangun serangan. Kevin De Bruyne dkk. memang mendominasi penguasaan bola, tapi final pass mereka buruk. Menit ke-60, pertandingan masih terbuka.

Serangan-serangan balik Maroko mulai membuat Belgia kesulitan. Pertahanan Belgia tampak kurang tenang dalam menghentikan pergerakan lawan.

Menit ke-73, Maroko akhirnya menjebol gawang Belgia. Skema tendangan bebas dari sisi kanan. Tendangan Sabiri melengkung mulus jatuh ke gawang Courtois. Gol, Belgia 0-1 Maroko.

Memasuki 10 menit akhir, Belgia terus coba membongkar pertahanan Maroko. Tempo pertandingan memanas. Maroko bermain defensif untuk mempertahankan keunggulan.

Menit ke-90+2, Maroko memberikan pukulan kedua. Skema serangan balik cepat. Ziyech lolos dari kawalan di sisi kanan dan mengirim cutback yang langsung dihantam Aboukhlal. Gol, Belgia 0-2 Maroko.

Berita Lainnya

Berita Terbaru