32 C
Medan
Senin, November 25, 2024

Polres Toba Gerakkan Seluruh Personel Bhabinkamtibmas Imbuh Larangan Bakar Lahan dan Hutan

Berita HariIni

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

Toba (buseronline.com) – Bhabinkamtibmas Polsek se-Polres Toba menyambangi masyarakat guna menyampaikan larangan membakar hutan dan lahan (karhutla) di wilayah hukum Polres Toba.

Kapolres Toba melalui Kasie Humas Polres Toba AKP Bungaran Samosir menyampaikan sosialisasi mengenai karhutla ini akan terus dilakukan dengan mengedepankan anggota Bhabinkamtibmas untuk memberitahukan tentang larangan karhutla kepada warga.

Ia mengatakan sosialisasi ini merupakan langkah yang diambil dalam penanggulangan karhutla sehingga memberikan pemahaman dan kesadaran hukum.

Selain itu, agar seluruh masyarakat tidak melakukan pembakaran hutan dan lahan secara sembarangan.

“Saya mengingatkan agar tidak melakukan pembakaran pada lahan ataupun kebun yang masyarakat miliki. Marilah kita bersama-sama menjaga alam ini demi kelangsungan kehidupan anak cucu kita nanti,” pungkasnya.

Berita Lainnya

Berita Terbaru