25 C
Medan
Sabtu, November 23, 2024

208 Layanan PDP di 29 Kabupaten/Kota Layani Obat ARV untuk Odha

Berita HariIni

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

Medan (buseronline.com) – Sebanyak 208 layanan Perawatan Dukungan dan Pengobatan (PDP) HIV di Provinsi Sumut siap melayani Orang Dengan HIV/AIDS (Odha) untuk mengakses terapi Anti Retro Viral (ARV). 208 layanan PDP ini tersebar di 29 kabupaten/kota.

Kepala Dinas Kesehatan Sumut dr Alwi Mujahit Hasibuan MKes menerangkan sejauh ini belum ada klinik swasta yang tidak lagi melayani pemberian ARV kepada Odha di Sumut.

“Setahu kami, tidak ada yang tidak bisa melayani. Yang ada selama ini ada praktek dokter yang melayani tanpa sepengetahuan kita,” kata Alwi kepada wartawan.

Menurutnya, Kementerian Kesehatan RI saat ini lebih ketat dalam mendistribusikan obat ARV. “Karena aturan distribusi obat ARV yang disiapkan secara gratis oleh Kemenkes lebih ketat, mengakibatkan yang tidak terdaftar, tidak bisa mendistribusikan obat ARV,” jelasnya.

Ia menyampaikan, jika ada Odha yang membutuhkan layanan PDP, bisa mendatangi klinik VCT dan layanan lainnya. “Kalau ada yang kawan-kawan yang ketahui pasien yang membutuhkan ARV, bisa diperoleh secara gratis di layanan PDP terdaftar. Ada 208 layanan di 29 kabupaten/kota di Sumut, baik layanan pemerintah maupun layanan swasta,” tuturnya.

Di Medan sendiri, setidaknya ada 30 layanan PDP pemerintah dan swasta, antara lain RSUD Dr Pirngadi Medan, Rumkit Tk II Putri Hijau Medan, Rumkit Bhayangkara Medan, RSU Santa Elisabeth Medan, RSU Herna Kota Medan, RSU Advent Medan, RSU Murni Teguh Methodist Susanna Wesley, RSU Mitra Sejati Kota Medan, RSU Imelda, RSUP H Adam Malik, RSU Haji Medan.

RSU Martha Friska Multatuli, RSU Murni Teguh, RSU Royal Prima Medan, RSU Mitra Medika Amplas, RSU Eshmun, RSU Royal Prima Marelan, Klinik M_P, Puskesmas Medan Johor, Puskesmas Desa Binjai Kota Medan, Puskesmas Medan Area Selatan, Puskesmas Teladan, Puskesmas Padang Bulan.

Kemudian, Puskesmas Medan Sunggal, Puskesmas Helvetia, Puskesmas Glugur Darat Medan, Puskesmas Sentosa Baru Medan, Puskesmas Medan Deli, Puskesmas Medan Labuhan, dan Puskesmas Martubung Kota Medan. (P3)

Berita Lainnya

Berita Terbaru