Jumat, Mei 23, 2025
27 C
Medan

Risiko dan Ketidakpastian Global Meningkat, Tiga Negara Maju Sulit Kelola Ekonominya

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

Jakarta (buseronline.com) – Menteri Keuangan (Menkeu) RI Sri Mulyani Indarwati hadiri rapat koordinasi (Rakor) Pengendalian Inflasi Tahun 2023 yang diselenggarakan oleh Kementerian Dalam Negeri, Senin.

Sri mengatakan bahwa risiko dan ketidakpastian global meningkat. Tiga negara dengan perekonomian terbesar seperti Amerika Serikat, RRT, dan Eropa dihadapkan pada situasi yang sulit untuk mengendalikan atau mengelola ekonominya. (R)

“Dunia memang sedang dalam dinamika yang luar biasa sangat volatile. Negara-negara besar seperti Amerika, RRT, dan Eropa itu sedang di dalam situasi untuk mengendalikan atau mengelola ekonominya secara tidak mudah. Dan itu dampaknya ke seluruh dunia, karena tiga daerah ini mempengaruhi dunia lebih dari 40%,” katanya.

Ia menjelaskan, adanya inflasi tinggi di AS menyebabkan negara tersebut menaikkan suku bunga secara ekstrim sebesar 5% dalam jangka waktu 14 bulan. Keadaan ini menyebabkan capital outflow dari seluruh negara.

“Ini menyebabkan kemudian seluruh dunia mengalami depresiasi dari mata uangnya. Pasti depresiasi itu mempengaruhi inflasi, namanya imported inflasi, inflasi yang berasal dari barang barang impor terkena dampak dari policy yang ada di AS,” tandas Menkeu.

Di sisi lain, RRT sebagai negara penyumbang perekonomian kedua terbesar di dunia turut dalam kecenderungan ekonomi yang melemah. Kondisi ini juga mempengaruhi harga-harga komoditas di tanah air dengan permintaan terhadap komoditas menjadi menurun.

Sementara di Eropa terkena dampak tingginya harga minyak karena perang Ukraina-Rusia. Adanya perang antara Hamas dengan Israel berpotensi juga melebar ke wilayah Timur Tengah.

“Ini adalah gejolak dunia yang harus terus kita waspadai. Karena gejolaknya bertubi-tubi, maka perekonomian dunia juga berpengaruh menjadi lebih lemah karena setiap kali mau pulih sesudah covid, kemudian mengalami gejolak entah itu karena perang, entah karena kemudian harga komoditas,” pungkas Menkeu.

- Advertisement -

Hot this week

Semangat Pembangunan Daerah Menguat Lewat Harkitnas 2025

Karawang (buseronline.com) - Pemerintah Kabupaten Karawang menggelar upacara peringatan...

Pembentukan Koperasi Merah Putih Disambut Antusias Masyarakat Garut

Garut (buseronline.com) - Pemerintah Kabupaten Garut terus menggenjot pembentukan...

Penanganan Masif Hama Lalat Buah, Upaya Bobby Nasution Pulihkan Kejayaan Jeruk Karo

Medan (buseronline.com) - Guna mengembalikan kejayaan jeruk Karo sebagai...

Bupati Taput Tinjau Kebun Kemenyan, Ketua DEN Tegaskan Pentingnya Hilirisasi Berbasis Ilmu Pengetahuan

Tarutung (buseronline.com) - Pemerintah Kabupaten Tapanuli Utara menunjukkan komitmen...

Transformasi Berkelanjutan Melalui Pola Pikir Riset dan Sistem Pendidikan

Palembang (buseronline.com) - Wakil Menteri Pendidikan Tinggi, Sains, dan...

Topics

Semangat Pembangunan Daerah Menguat Lewat Harkitnas 2025

Karawang (buseronline.com) - Pemerintah Kabupaten Karawang menggelar upacara peringatan...

Pembentukan Koperasi Merah Putih Disambut Antusias Masyarakat Garut

Garut (buseronline.com) - Pemerintah Kabupaten Garut terus menggenjot pembentukan...

Penanganan Masif Hama Lalat Buah, Upaya Bobby Nasution Pulihkan Kejayaan Jeruk Karo

Medan (buseronline.com) - Guna mengembalikan kejayaan jeruk Karo sebagai...

Bupati Taput Tinjau Kebun Kemenyan, Ketua DEN Tegaskan Pentingnya Hilirisasi Berbasis Ilmu Pengetahuan

Tarutung (buseronline.com) - Pemerintah Kabupaten Tapanuli Utara menunjukkan komitmen...

Transformasi Berkelanjutan Melalui Pola Pikir Riset dan Sistem Pendidikan

Palembang (buseronline.com) - Wakil Menteri Pendidikan Tinggi, Sains, dan...

Kemdiktisaintek Sosialisasikan Petunjuk Teknis Tunjangan Kinerja Dosen Fungsional

Jakarta (buseronline.com) - Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi...

Kolaborasi Riset Jadi Fokus Pertemuan Mendiktisaintek RI dan Wakil Tetap Arab Saudi di OIC-15

Teheran (buseronline.com) - Menteri Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi...

Sinergi Lintas Sektor, Pemkot Bandung Komitmen Atasi HIV/AIDS

Bandung (buseronline.com) - Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung menegaskan komitmennya...

Related Articles